Onew, Key, Minho, dan Taemin masing-masing duduk bersama anak-anak. Mereka menonton pertunjukan yang berbeda dan mendengarkan berbagai lagu SHINee.
Laman Allkpop pada Kamis (4/3) melaporkan, semua anak terkesan dengan penampilan SHINee. Saat menonton pertunjukan, seorang anak bertanya kepada Minho mengapa salah satu anggotanya tidak ada. Setelah menonton penampilan SHINee dengan lima anggota, gadis muda itu segera menyadari bahwa penampilan mereka setelah 2017 hanya melibatkan empat anggota.
Baca Juga: Dituduh Lakukan Bully, Naeun APRIL Diedit dari Tayangan Variety Show SBS
"Oh, ada satu orang yang hilang?" tanya gadis kecil tersebut.
Baca Juga:
"Ya, satu orang hilang," jawab Minho.
"Siapa? Mengapa? Keluar dari grup?" tanya gadis itu lagi.
Minho kemudian dengan tenang dan hati-hati memperkenalkan Jonghyun. "Dia Paman Jonghyun ... um..dia tidak sehat .. jadi ...," jelas Minho.
"Oh, kalau begitu dia bukan Paman yang buruk," timpal gadis tersebut.
"Iya, dia bukan Paman yang buruk, dia Paman yang baik," sahut Minho.
Kemudian pembicaraan mereka dilanjutkan dengan menjelaskan tentang lagu pertama SHINee yang dirilis sebagai grup beranggotakan empat orang.
Baca Juga: Lulus Kuliah, V dan Jimin BTS Dianugerahi President's Award
Setelah melihat video tersebut, penggemar SHINee tidak bisa menahan perasaan sedih. Banyak netizen yang memuji Minho saat melihat cara dia menjawab pertanyaan tersebut dengan memperkenalkan mendiang Jonghyun sebagai Paman yang baik kepada gadis muda itu.
Penggemar jelas bisa melihat kesedihan pada ekspresi wajah Minho. Penggemar pun tersentuh, karena mereka seperti mengenang kembali saat Jonghyun masih bersama SHINee.
Lihat Juga: Sam Mau Mundur Jadi Sahabatnya Roman Kalau Roman Jadian Sama Wulan. Dramatis Banget Sih Sam!
(tsa)