Resep Cumi Goreng Tepung yang Empuk Krenyes

Senin, 08 Maret 2021 - 06:40 WIB
loading...
Resep Cumi Goreng Tepung yang Empuk Krenyes
Cumi goreng tepung menawarkan tekstur yang renyah dan rasa gurih. Foto/YouTube Devina Hermawan
A A A
JAKARTA - Cumi goreng tepung menjadi salah satu menu favorit banyak orang. Hidangan ini menawarkan tekstur yang renyah dan rasanya gurih.

Selain menjadi camilan, cumi goreng tepung juga cocok dijadikan teman makan nasi. Anak-anak dijamin suka. Berikut resep cumi goreng tepung, yang dikutip dari kanal YouTube Devina Hermawan.



Bahan:
300 gr cumi
1 sdt garam
1 sdt baking powder

Tepung Pelapis:
1/3 butir putih telur
5 sdm/40 gr tepung terigu protein sedang
5 sdm/40 gr maizena/tapioka
1/2 sdm bubuk bawang putih/2 siung bawang putih parut
1 sdm kecap inggris/kecap asin + jeruk nipis
1 sdt bubuk paprika/bubuk cabai
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica
1 sdt kaldu jamur/penyedap

Tepung Kering:
120 gr tepung terigu protein sedang
50 gr maizena
1 sdt baking powder
2 sdt bubuk paprika

Lainnya:
Minyak goreng
Jeruk nipis/lemon
Saus sambal



Cara Membuat:
1. Cuci bersih cumi lalu potong badan cumi menjadi seperti ring atau persegi panjang sesuai selera. Belah kepala cumi jangan sampai putus.
2. Campurkan cumi dengan baking powder dan garam, kemudian aduk hingga berbuih lalu, diamkan selama 20-30 menit.
3. Setelah 20-30 menit bilas cumi hingga benar-benar bersih kemudian tiriskan.
4. Campurkan cumi dengan semua bahan tepung pelapis lalu aduk rata.
5. Campurkan semua bahan tepung kering di dalam mangkuk terpisah, aduk.
6. Gulingkan satu per satu cumi ke dalam tepung kering hingga seluruh permukaannya tertutupi.
7. Panaskan minyak lalu goreng cumi dengan api besar selama 1-2 menit kemudian tiriskan.
8. Sajikan cumi dengan saus sambal dan jeruk nipis sebagai pelengkap.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5056 seconds (0.1#10.140)
pixels