Bersama Baznas, Formula Luncurkan Kampanye Jaga Amanah

Kamis, 15 April 2021 - 22:02 WIB
loading...
Bersama Baznas, Formula Luncurkan Kampanye Jaga Amanah
Formula dan Baznas membagikan produk Formula Amanah secara gratis di ratusan masjid di wilayah Jabodetabek selama bulan Ramadhan. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), Formula meluncurkan inovasi terbarunya yakni pasta gigi Formula Amanah. Melalui kampanye "Jaga Amanah", Formula dan Baznas membagikan produk Formula Amanah secara gratis di ratusan masjid di wilayah Jabodetabek selama bulan Ramadhan .

Baca juga: Menuju Kebaikan Bersama World Quran Fest 2021

Head of Corporate and Marketing OT Group, Harianus Zebua mengungkapkan bahwa Ramadhan merupakan bulan mulia, penuh berkah dan kebaikan. Meskipun Indonesia saat ini masih dilanda pandemi Covid-19 , Formula memilih untuk terus berinovasi. Momen Ramadhan ini, kata dia, merupakan saat terbaik meluncurkan Formula Amanah, inovasi asli karya anak bangsa yang dipersembahkan untuk Indonesia.

"Pada saat Ramadhan ini, menemani umat muslim menjalankan ibadah puasa. Kami sangat bangga dan mengapresiasi Baznas yang telah berkenan bermitra dengan OT Group untuk berbagi kebaikan di bulan suci ini menjalankan kampanye Jaga Amanah,yang merupakan payung kegiatan dari Formula," tutur Harianus saat penyerahan Formula Amanah kepada perwakilan Baznas di Kantor Baznas , Matraman, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Dengan tema Jaga Amanah, Formula mengajak masyarakat Indonesia untuk menjaga amanah mulai dari hal-hal kecil setiap harinya. Misalnya dengan rajin menyikat gigi setiap hari. Rajin menjaga kebersihan diri merupakan ibadah, karena kebersihan adalah bagian dari iman.

Produk Formula Amanah, memiliki tiga komposisi utama yang sudah sangat dikenal umat muslim di Indonesia, yaitu siwak untuk mencegah gigi berlubang, habbatussauda sebagai antibakteri, dan eucalyptus oil yang berfungsi sebagai anti inflamasi. Semuanya merupakan bahan-bahan alami, aman dan halal.

Plt. Kadiv CSR Baznas, M. Iman Damara menyampaikan bahwa Baznas telah beberapa kali bermitra dengan Formula, memberikan bantuan kemanusian di sejumlah wilayah di Indonesia yang terkena bencana. "Di momen Ramadhan ini Baznas kembali bermitra dengan Formula untuk berbagi kebaikan selama bulan Ramadhan. Kami berterima kasih atas amanah ini, semoga semua amal kebaikan yang kita lakukan di bulan suci ini diterima oleh Allah SWT," ucapnya.

Baca juga: Profil 12 Anak Luar Biasa di Panggung DAI Spesial Indonesia 2021 iNews

Sementara itu, Formula Amanah akan dibagikan secara gratis di ratusan masjid di wilayah Jabodetabek yang telah ditentukan Baznas. "Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat dapat mencoba langsung dan merasakan manfaat dari Formula Amanah. Kampanye Jaga Amanah merupakan rangkaian dari kampanye besar OT Group selama Ramadhan yaitu 'RAHMAT' Ramadhan Bersama OT," tutup Harianus.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2798 seconds (0.1#10.140)