Konser 7 Ruang Chrisye Digelar 30 Mei, Siap Obati Kerinduan

Minggu, 30 Mei 2021 - 00:01 WIB
loading...
Konser 7 Ruang Chrisye...
Konser 7 Ruang Chrisye Digelar 30 Mei, Siap Obati Kerinduan. Foto/dok resmi.
A A A
JAKARTA - Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) bersama DSS Music dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kerja sama menggelar konser virtual bertajuk Konser 7 Ruang Chrisye untuk Kemanusiaan pada Minggu (30/5).

Konser ini bertujuan mengobati kerinduan lagu-lagu Chrisye sekaligus berdonasi membantu berbagai kegiatan kemanusiaan. Konser ini digelar secara gratis.

Nantinya para musisi Indonesia akan menyanyikan lagu hits sang legendaris tersebut seperti Juwita, Untukku, dan Andai Aku Bisa. Adapun musisi yang akan tampil seperti Armand Maulana, Andien, Once Mekel, Erwin Gutawa, Kadri Mohamad.

Raidy Noor Experience, Noor Bersaudara, Dira Sugandi, Shelomita, Aning Katamsi, Candra Darusman, serta penampilan spesial dari Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Tony Wenas.


“Dalam konser ini, penonton akan menyaksikan penampilan spesial dari Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati bersama komposer kenamaan Erwin Gutawa, serta penyanyi papan atas Once Mekel," kata Ketua ILUNI UI, Nongki Wisaksono Soegandhi saat jumpa pers, Jumat (28/5).

Selain kolaborasi dari tokoh dan musisi ternama, penonton juga akan diajak bernostalgia dengan deretan lagu-lagu legendaris Chrisye yang diaransemen ulang oleh Raidy Noor Experience. Selain itu, penonton diajak berpartisipasi dalam penggalangan dana kemanusiaan selama konser berlangsung.

“Kami menargetkan 10.000 penonton untuk live streaming melalui tiga kanal YouTube, yaitu kanal ILUNI UI, Baznas TV, dan DSS Music. Harapannya dapat menjaring lebih banyak partisipasi donasi masyarakat untuk dana kemanusiaan ILUNI UI Peduli,” jelas Nongki.

Sementara itu, Koordinator ILUNI UI Peduli Endang Mariani mengungkapkan, ILUNI UI Peduli telah menyalurkan donasi lebih dari Rp28 miliar ke berbagai daerah terdampak bencana seperti Lombok, Palu, Karhutla di Sumatera dan Kalimantan, program tanggap COVID-19, Mamuju, Majene, dan NTT.


“Kami berharap, donasi dari masyarakat dan alumni UI nanti yang terkumpul melalui Konser 7 Ruang ini akan mempercepat langkah gerak para relawan ILUNI UI Peduli dan memperbesar manfaat bagi mereka yang terdampak,” ungkap Endang.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3743 seconds (0.1#10.140)