Bingung Ditantang Masak dari 6 Jenis Beras, Tak Satupun Kontestan MasterChef Indonesia Lolos Challenge Ini

Minggu, 06 Juni 2021 - 19:00 WIB
loading...
Bingung Ditantang Masak...
MasterChef Indonesia Season 8. Foto/Instagram masterchefina
A A A
JAKARTA - Tantangan memasak dari 6 jenis beras ternyata membuat panik dan bingung para kontestan MasterChef Indonesia Season 8 ini. Enam jenis beras di antaranya beras merah, singkong, jagung, sorgum putih, cokelat, ketan putih.

Selama proses memasak di galeri, para kontestan mulai mengolah beras mereka pilih dari enam jenis yang telah diberikan.

"Beras ini untuk diolah menjadi highlight di olahan kalian. Olah lah jadikan bahan tersebut dengan berkreasi," kata chef Juna seperti dikutip dari tayangan MasterChef Indonesia season 8 di RCTI, Minggu (6/6/21).

Kemudian setelah 60 menit waktu memasak yang diberikan berlalu, ketiga juri chef memanggil beberapa kontestan untuk dicoba dan dinilai.

Baca Juga : Dihadapkan 6 Macam Beras Sebagai Bahan Utama, Kontestan MasterChef Panik

Salah satu yang maju adalah La Ode. Kontestan asal Sulawesi Tenggara ini memilih beras singkong dan jagung, dan mengolahnya menjadi barongko saus pandan.

Barongko saus pandan ini berasal dari daerahnya, dan sengaja dibuat karena cukup familiar. Tapi sayang, La Ode kurang puas dengan olahannya itu.

"Saya kurang puas, karena lembek," ujarnya.

Keriga chef juri yaitu Chef Arnold Poernomo, Chef Renatta Moeloek dan Chef Juna Rorimpandey menyayangkan, saus pandan yang dibuatnya terlalu pekat. Bahkan chef Juna bilang, seperti dihaluskan dari dua kebun daun pandan.

"Kamu pake pandan dua kebon?" Tanya chef Juna.

Setelah beberapa kontestan dipanggil, akhirnya keriga juri chef memutuskan, tidak ada yang lolos dalam challenge pertama.

"Kami belum menemukan pemenang yang layak. Kalian harus lebih cerdas," kata chef Renatta.

Baca Juga : Kontestan MasteChef Senang Bisa Memakai Apron Bertuliskan Nama Masing-Masing
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1453 seconds (0.1#10.140)