Netizen Korea Ikut Kecam Aksi Rasis Stasiun TV Korsel saat Siaran Langsung Pembukaan Olimpiade Tokyo

Rabu, 28 Juli 2021 - 13:03 WIB
loading...
Netizen Korea Ikut Kecam...
Seremoni pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 belum lama ini. Foto Ilustrasi/REUTERS/Marko Djurica
A A A
JAKARTA - Tak hanya netizen Indonesia, netizen dari negara lain pun menyayangkan aksi rasis yang dilakukan stasiun TV Korea Selatan (Korsel), MBC. Termasuk netizen asal Negeri Ginseng sendiri.

Netizen Korea lebih dulu protes dan melayangkan petisi untuk menuntut para eksekutif MBC karena dinilai rasis saat mengenalkan negara yang memasuki area parade dalam pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 belum lama ini. Netizen Korea yang menonton siaran langsung itu terheran-heran, dan melontarkan kekecewaan di forum komunitas setempat.



"Apakah mereka gila?" tulis netizen.

"Apakah itu kecelakaan siaran?" timpal yang lain.

"Bukankah menempatkan foto sensitif seperti itu tidak sopan secara diplomatik? Itu seperti menempatkan foto insiden Ferry Sewol untuk Korea Selatan dalam perkenalan ke luar negeri," komentar netizen lain.

Seperti diberitakan sebelumnya, stasiun TV MBC menjadi sorotan dunia lantaran aksi kontroversial dan kalimat bernada rasis ketika mengomentari defile tiap negara peserta saat pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 belum lama ini. Stasiun TV tersebut memberi gambaran tentang sesuatu yang khas dari tiap negara peserta. Masalahnya, mereka mendeskripsikan setiap negara secara aneh.

Misalnya, mereka menempatkan foto sushi untuk menggambarkan Jepang, ikan salmon untuk Norwegia, dan pizza sebagai simbol Italia. Sejumlah negara bahkan digambarkan dengan foto yang sensitif karena menyinggung masalah politik di dalam negeri mereka. Tak sampai di situ saja, pihak MBC juga ikut menempatkan foto peta Wuhan untuk China, foto tembok perbatasan Israel-Palestina untuk Palestina, tembok Berlin untuk Jerman, serta mengenalkan Ukraina dengan menghadirkan foto kecelakaan Chernobyl yang diingat sebagai salah satu insiden terburuk di dunia.



Sementara untuk Indonesia, MBC menampilkan foto peta Nusantara dan memperkenalkan NKRI sebagai negara kepulauan terbesar di dunia yang berpopulasi terpadat ke-4 di dunia serta memiliki produk domestik bruto (GDP) rendah. MBC bahkan menempatkan foto peta Indonesia di samping wajah atlet dengan penempatan titik di Malaysia serta menyinggung tingkat vaksinasi COVID-19 di negara ini hanya sebesar 6%.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Momen Abidzar Bertemu...
Momen Abidzar Bertemu dengan Netizen Penghina Ummi Pipik, Berakhir Damai?
Kim Soo Hyun Ditinggal...
Kim Soo Hyun Ditinggal Pengikutnya di Instagram, Netizen Marah atas Kasus Kim Sae Ron
20 Artis Terkenal Hollywood...
20 Artis Terkenal Hollywood Bersumpah Tidak Menggunakan Media Sosial, Brad Pitt: Gak Ada Gunanya
Ditanya Postingan Pilu...
Ditanya Postingan Pilu Paula Verhoeven tentang Anak, Jawaban Baim Wong Pancing Emosi Netizen
Dokter Detektif Dilaporkan...
Dokter Detektif Dilaporkan ke Polisi, Gegara Postingan di Instagram
Seruan Boikot Codeblu...
Seruan Boikot Codeblu Terus Menggema di Media Sosial, Food Vlogger yang Bikin Murka Netizen
When The Stars Gossip...
When The Stars Gossip Dijuluki Drama Korea Terburuk Sepanjang Masa, Ending-nya Kontroversi
Kirana Larasati Dicibir...
Kirana Larasati Dicibir usai Operasi Plastik Bagian Hidung: Gak Masalah
Kocak! Eks JKT48 Dicuekin...
Kocak! Eks JKT48 Dicuekin di Toko Jam Mewah, Gegara Pakai Sandal Jepit
Rekomendasi
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
Terungkap Alasan PB...
Terungkap Alasan PB POBSI Hadirkan Juara Dunia Biliar ke Indonesia
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
Berita Terkini
2 Makanan Indonesia...
2 Makanan Indonesia Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia, Rendang Posisi 6
7 menit yang lalu
Karangan Bunga Penuhi...
Karangan Bunga Penuhi Rumah Duka, Iringi Kepergian Ricky Siahaan
1 jam yang lalu
Bunda Iffet Dirawat...
Bunda Iffet Dirawat di Rumah Sakit, Bimbim Slank Mohon Doa
2 jam yang lalu
Luna Maya & Maxime Bouttier...
Luna Maya & Maxime Bouttier Resmi Ajukan Surat Nikah, Kapan Hari Bahagia Mereka?
9 jam yang lalu
Sahabat Sejati Entong...
Sahabat Sejati Entong dan Memed, Saksikan Petualangan Animasi Entong di MNCTV
9 jam yang lalu
Rangkaian Drama Series...
Rangkaian Drama Series Terbaik, Platinum Original Series Vision+ di MNCTV
10 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved