Film Action Terbaik dari Masa ke Masa, Nomor 5 Karya Legendaris asal Jepang

Rabu, 28 Juli 2021 - 15:00 WIB
loading...
Film Action Terbaik dari Masa ke Masa, Nomor 5 Karya Legendaris asal Jepang
Film Seven Samurai. Foto/Pinterest
A A A
JAKARTA - Film action terbaik bisa hadir dengan beragam cerita. Adegan-adegan yang ditampilkan pun kerap memberi kejutan. Dari adegan perkelahian, kejar-kejaran, hingga perang skala besar menjadi daya tarik dalam genre film ini karena mampu memacu adrenalin penonton.

Di era perfilman masa kini yang sarat teknologi, adegan-adegan penuh aksi semakin mudah dimasukkan ke dalam film. Dari aksi di film superhero yang menggunakan teknologi canggih dan kekuatan super, aksi di film perang yang membutuhkan banyak prajurit, hingga aksi pukul-pukulan yang cepat dan butuh adegan slow motion.



Kali ini, SINDOnews telah merangkum lima film action terbaik di dunia berdasarkan penilaian user IMDb.

1. The Dark Knight (2008)



The Dark Knight adalah salah satu film superhero modern yang mengubah lansekap perfilman Hollywood. Christopher Nolan berhasil mengubah persepsi dan membuktikan bahwa film superhero juga bisa menjadi serius dan penuh tema sosial-budaya.

Merupakan film kedua dari trilogi Batman milik Christopher, The Dark Knight mengisahkan Batman yang telah memiliki status pahlawan di Gotham. Namun, sesosok badut anarkis, Joker, datang untuk mengacaukan kota penuh kriminal itu dengan satu tujuan, yaitu menunjukkan bahwa Batman tak kalah gila dari para penjahat yang ia berantas.

Film ini dibintangi Christian Bale, mendiang Heath Ledger, dan Michael Caine.

2. The Lord of the Rings: The Return of the King (2003)



Selain adaptasi komik, adaptasi novel fantasi pun pernah merajai dunia perfilman Hollywood. Digarap Peter Jackson, trilogi Lord of the Rings diakhiri dengan film The Return of the King yang membawa pertempuran epik berskala besar.

The Return of the King menanpilkan perjuangan Gandalf yang telah kembali dari ‘kematian’ serta Aragorn yang siap membawa kaum manusia, peri, kurcaci, dan hobbit untuk melawan tentara Uruk-Hai milik Sauron demi mengalihkan perhatian sang penyihir jahat dari Frodo dan Sam yang kini mendekati Mount Doom untuk menghancurkan cincin ajaib Sauron.

Film ini dibintangi Elijah Wood, Ian McKellen, dan Orlando Bloom di antara jajaran aktor kawakan lain.



3. The Matrix (1999)



The Matrix adalah film fiksi ilmiah klasik dari akhir tahun 1990-an yang membagi masyarakat menjadi dua: yang takut dengan teknologi dan yang sangat ingin menguasai teknologi. Film ini disutradarai oleh Wachowski bersaudara dan berhasil melahirkan sebuah franchise yang abadi hingga kini.

The Matrix bercerita tentang seorang hacker, Neo, yang ditarik oleh sesosok orang asing ke dunia bawah yang penuh rahasia. Di dunia barunya, Neo pun mengungkap sebuah plot jahat yang selama ini melibatkan dirinya. Hidupnya, dan semua yang ia alami, adalah sebuah kebohongan yang diatur sedemikian rupa oleh pihak yang tak dikenalnya.

Film ini dibintangi oleh Keanu Reeves , Laurence Fishburne, Carrie-Anne Moss, dan Hugo Weaving.

4. Star Wars: Episode V – The Empire Strikes Back (1980)



Merupakan sekuel dari film Star Wars pertama, A New Hope, The Empire Strikes Back menjadi film Star Wars terbaik sepanjang masa karena berhasil melewati kesuksesan film pertamanya yang mengejutkan dunia.

Disutradarai oleh Irvin Kershner, The Empire Strikes Back mengisahkan Galactic Empire yang semakin kuat dan sulit dihadapi oleh para pemberontak. Setelah kalah di planet beku Hoth, Luke Skywalker memulai latihan menjadi Jedi bersama sosok tua yang mungil bernama Yoda di planet antah-berantah selagi rekan-rekannya dikejar oleh pemburu hadiah Boba Fett atas perintah Darth Vader.

Film ini masih dibintangi trio Mark Hamill, Harrison Ford, dan mendiang Carrie Fisher.



5. Seven Samurai (1954)



Di dunia perfilman, masih banyak penonton awam yang kurang mengapresiasi sinema Jepang yang sempat mekar pada tahun 1950 hingga 1960-an. Seven Samurai karya Akira Kurosawa adalah salah satu film samurai terbaik Jepang yang sarat aksi.

Di masa feodal Jepang, sebuah desa yang miskin kerap menjadi sasaran perampokan yang dilakukan oleh sekelompok bandit. Lelah kehilangan, akhirnya para warga desa mengumpulkan uang untuk menyewa tujuh samurai tanpa tuan alias ronin untuk membasmi para bandit dan mengambil kembali hasil panen mereka.

Film ini dibintangi aktor klasik Jepang Toshiro Mifune, Takashi Shimura, Keiko Tsushima, dan Yukiko Shimazaki.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1790 seconds (0.1#10.140)