Isi Teks Proklamasi Sempat Diubah, Begini Kisah Perumusannya

Selasa, 17 Agustus 2021 - 08:00 WIB
loading...
Isi Teks Proklamasi...
Pada proses perumusannya, isi teks Proklamasi sempat mengalami perubahan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Isi Teks Proklamasi dari awal pembuatannya sempat mengalami perubahan. Naskah proklamasi diketik oleh Mohamad Ibnu Sayuti atau yang lebih dikenal sebagai Sayuti Melik . Ia adalah pria kelahiran Sleman, Yogyakarta, 22 November 1908.Dalam penyusunan naskah Proklamasi, Sayuti memberi gagasan, yakni agar teks Proklamasi ditandatangani Bung Karno dan Bung Hatta saja, atas nama bangsa Indonesia.

Usulnya diterima dan Bung Karno pun segera memerintahkan Sayuti untuk mengetiknya. Ia mengubah kalimat "Wakil-wakil bangsa Indonesia" menjadi "Atas nama bangsa Indonesia".

Naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia sendiri dirumuskan oleh tiga tokoh bangsa yakni Soekarno, Mohammad Hatta, dan Achmad Soebardjo. Naskah Proklamasi tersebut mengalami perkembangan sebelum menjadi naskah yang kita kenal saat ini.

Baca Juga : Sayuti Melik, Naskah Proklamasi, dan Mesin Tik Komandan Angkatan Laut Jerman

Awalnya, berupa naskah Proklamasi Klad yang merupakan asli tulisan tangan Soekarno sebagai pencatat yang kini naskahnya disimpan di Monumen Nasional (Monas). Naskah klad tersebut digubah oleh Mohammad Hatta dan Achmad Soebardjo Djojoadisoerjo. Adapun isinya adalah sebagai berikut:

Proklamasi
Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal2 jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan tjara seksama dan dalam tempoh jang sesingkat-singkatnja.
Djakarta, 17 - 8 - 05
Wakil2 bangsa Indonesia.

Selanjutnya, naskah tersebut mengalami penyempurnaan dan menjadi naskah yang selama ini kita kenal sebagai Naskah Proklamasi Otentik. Naskah ini juga ditempatkan di Monumen Nasional (Monas). Naskah Proklamasi Otentik ini merupakan hasil ketikan Sayuti Melik.

Redaksional naskah Proklamasi Otentik sebagai berikut:

P R O K L A M A S I
Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
dengan tjara seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnja.
Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05
Atas nama bangsa Indonesia.
Soekarno/Hatta.

Baca Juga : Sepenggal Kisah Naskah Proklamasi, Ditandatangani Soekarno-Hatta di Atas Piano

Jika diperhatikan ada perbedaan teks naskah Proklamasi Klad dan Proklamasi Otentik. Teks naskah Proklamasi Otentik sudah mengalami beberapa perubahan, sebagai berikut:

• Kata Proklamasi diubah menjadi P R O K L A M A S I,
• Kata Hal2 diubah menjadi Hal-hal,
• Kata tempoh diubah menjadi tempo,
• Kata Djakarta, 17 - 8 - 05 diubah menjadi Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05,
• Kata Wakil2 bangsa Indonesia diubah menjadi Atas nama bangsa Indonesia,
• Isi naskah Proklamasi Klad merupakan tulisan tangan asli Soekarno sebagai pencatat, dan adalah merupakan hasil gubahan (karangan) oleh Mohammad Hatta dan Raden Achmad Soebardjo Djojoadisoerjo. Sedangkan isi naskah Proklamasi Otentik adalah hasil ketikan Mohamad Ibnu Sayuti Melik,
• Pada naskah Proklamasi Klad memang tidak ditandatangani. Sementara, Naskah Proklamasi Otentik diteken Soekarno dan Hatta
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemain Ikatan Cinta...
Pemain Ikatan Cinta Rayakan HUT ke-76 RI di Lokasi Syuting, Kompak Banget!
Cantiknya Kahiyang Ayu...
Cantiknya Kahiyang Ayu Kenakan Baju Kurung Merah di HUT ke-76 RI, Netizen: Auranya Memancar!
Anggunnya Angela Tanoesoedibjo...
Anggunnya Angela Tanoesoedibjo Kenakan Busana Adat di Upacara Peringatan Kemerdekaan RI
Shandy Aulia Lomba Makan...
Shandy Aulia Lomba Makan Kerupuk Bareng Anak di Rumah, Seru!
HUT RI, Ini Deretan...
HUT RI, Ini Deretan Film & Serial Gratis di Vision+, Ada Tendangan dari Langit hingga Chrisye
Pengumuman bagi yang...
Pengumuman bagi yang Bernama Agus se-Indonesia, Migo Siapkan Hadiah Agustusan!
Cara Artis Indonesia...
Cara Artis Indonesia Rayakan HUT ke-76 RI di Luar Negeri, Meriah!
Sandiaga Uno dan Istri...
Sandiaga Uno dan Istri Pakai Baju Adat Tunjukan Kebhinnekaan
Rekomendasi Film Perang...
Rekomendasi Film Perang Indonesia, Kenang Perjuangan Pahlawan
Rekomendasi
Kemenangan Anthony Yarde...
Kemenangan Anthony Yarde Buka Asa Lawan Pemenang Trilogi Artur Beterbiev vs Dmitry Bivol
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
Infrastruktur dan Pembiayaan
Infrastruktur dan Pembiayaan
Berita Terkini
5 Sambal Indonesia Masuk...
5 Sambal Indonesia Masuk Daftar Saus Terbaik di Dunia, Buktikan Kehebatan Kuliner Nusantara
1 jam yang lalu
Penjelasan Ending Weak...
Penjelasan Ending Weak Hero Class 2, Apa yang Terjadi setelah Si-eun Melawan Baek-jin?
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Bongkar Aib Keluarga Kerajaan Lewat Buku Baru jika Keamanannya Dicabut
3 jam yang lalu
Pangeran William dan...
Pangeran William dan Kate Middleton Tidak Berencana Gulingkan Raja Charles III dari Takhta
4 jam yang lalu
Film Rohtrip Resmi Diproduksi,...
Film Rohtrip Resmi Diproduksi, Petualangan Mistis 6 Teman Kampus Dibungkus Komedi dan Horor
8 jam yang lalu
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
10 jam yang lalu
Infografis
Jelang Pencoblosan Pilpres...
Jelang Pencoblosan Pilpres 2024: Begini Fatwa Gus Mus dan Gus Baha
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved