Penampilan Eksotis Anya Geraldine Pakai Kostum Komodo Bikin Netizen Salfok

Senin, 23 Agustus 2021 - 10:15 WIB
loading...
Penampilan Eksotis Anya...
Anya Geraldine. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Penampilan Anya Geraldine terus mearik para warganet. Kali ini ia kembali membuat warganet memfokuskan perhatian ke Instagram pribadinya. Pemeran 'Anya' di film 'Selesai' tersebut mengunggah foto mengenakan kostum komodo super futuristik nan eksotik.

Ya, sebagai salah seorang pengisi acara di Jember Fashion Carnaval 2021, Anya Geraldine ditunjuk untuk membawakan kostum komodo yang merupakan representatif hewan asli Indonesia yang telah mendunia.

Tak seperti kostum Komodo pada biasanya, Anya yang memiliki kharisma seksi mempertahankan ciri khasnya dengan mengenakan pakaian terbuka pada bagian paha. Area dada yang terbuka pun menambah kesan seksi tersebut.

Baca Juga : Hampir Meninggal, Deddy Corbuzier Sudah Sampaikan Wasiat pada Azka

Secara keseluruhan, dapat dijelaskan kalau Anya mengenakan headpiece tinggi ke atas di bagian depannya. Aksen bulan sabit pun disematkan pada bagian paling atasnya. Headpiece ini sejatinya menutupi seluruh kepala Anya.

Lalu, kalau soal busana yang ada di tubuhnya, siluet utama busana ini adalah mini dress yang kemudian ditambahkan beberapa dekorasi seperti moncong komodo pada pundak kiri dan semacam ekor komodo pada tangan kanannya. Dekorasi 'sleeve' di tangan kanan seperti ingin menggambarkan tubuh komodo yang sangat khas.

Pada bagian kaki, ada semacam aksen ditempatkan di betisnya yang cukup menarik. Tapi, tentu saja heels super tinggi yang dikenakan Anya tak bisa dipalingkan dari perhatian. Itu kenapa dia pun menulis caption yang mengarahkan ke sepatu yang dipakai.

"Magnificient Komodo. Sangat bangga menjadi bangsa Indonesia. Hayo tebak berapa tinggiku?" tulis Anya di unggahan yang kini sudah disukai 364 ribuan netizen padahal belum 24 jam dibagikan.

Baca Juga : Lord Adi Tersingkir dari MCI8 Bikin Riuh Warganet, Komentar pada 2 Rivalnya Curi Perhatian

So, bagaimana netizen menilai tampilan Anya Geraldine mengenakan kostum komodo ini?

"Gorgeous," puji @dphatet***.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3469 seconds (0.1#10.173)