Tips Bangun Pagi Sebelum Subuh

Selasa, 24 Agustus 2021 - 12:25 WIB
loading...
Tips Bangun Pagi Sebelum...
Tips Bangun Pagi Sebelum Subuh. Foto: Ilustrasi/Freepix
A A A
JAKARTA - Tips bangun pagi sebelum subuh jadi salah satu cara yang banyak dicari orang, ada berbagai alasan kenapa seseorang disarankan bangun lebih pagi.

Menurut beberapa penelitian, bangun lebih pagi bisa membuat seseorang lebih bahagia. Selain itu, anda juga bisa jadi lebih produktif dan melakukan segala kegiatan lebih awal.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut adalah tips bangun pagi sebelum subuh .

1. Tidur Lebih Awal

Ini bisa jadi cara terbaik agar anda bangun lebih awal, hindari begadang hingga larut malam jika tidak ada artinya. Bila anda sulit tidur karena insomnia, bisa konsultasikan ke dokter agar kondisi tersebut teratasi.



2. Buat Suasana Nyaman Di Kamar


Kamar yang nyaman bisa membuat anda tidur jadi lebih nyenyak dan bangun pagi hari tepat waktu, jika kamar anda terlihat berantakan tidak disadari hal itu bisa membuat anda sulit tidur.

3. Buat Alasan Kenapa Harus Bangun Pagi

Anda bisa memotivasi diri sendiri agar bangun lebih pagi seperti tidak ingin terlambat beribadah, berolahraga pagi atau ingin melaksanakan perencanaan pekerjaan hingga tidak mau telat untuk pergi ke kantor.

4. Hindari Makan Sebelum Tidur

Makan berat sebelum tidur dapat membuat tubuh yang seharusnya beristirahat malah sibuk bekerja memproses makanan yang baru Anda makan sehingga anda akan tidur larut malam. Jika lapar, ganti makan berat dengan camilan sehat yaitu buah atau perbanyak minum air putih.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2200 seconds (0.1#10.140)