Essential Oil Alami Ini Berdayakan Para Petani Lokal

Selasa, 05 Oktober 2021 - 20:04 WIB
loading...
Essential Oil Alami...
Essential oil merupakan minyak alami yang diekstrak dari satu jenis tanaman tertentu, dan biasanya digunakan sebagai aromaterapi. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Essential oil merupakan minyak alami yang diekstrak dari satu jenis tanaman tertentu. Dan biasanya digunakan sebagai aromaterapi yang dipercaya memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh.

Dalam upaya memberikan manfaat tersebut, Toye by Talasi pun menghadirkan 4 varian minyak esensial alami dari alam Indonesia. Tanpa tambahan wewangian ataupun bahan kimia lainnya, Toye merupakan brand Talasi yang dikembangkan untuk produk-produk baby care, personal care dan home care.

"Kami memastikan Toye essential oil melalui proses pengujian yang ketat sebelum sampai di tangan customer. Setiap varian memiliki aroma khas Indonesia dan masing-masing manfaatnya," ungkap research and development Talasi, Yelih Mathilda dalam keterangan persnya, Selasa (5/10/2021).

Dalam prosesnya, Talasi juga melibatkan para petani lokal. Mereka diberikan pembinaan dan pendampingan untuk menghasilkan bahan baku terbaik dari masing-masing origin.

Baca juga: Jangan Lengah, Terus Perkuat Kesehatan Keluarga di Masa Pandemi

Empat varian Toye essential oil sendiri antara lain Toye Ginger Essential Oil yang diproses dari jahe emprit asal Way Kanan. Kemudian, Toye Litsea Cubeba Essential Oil yang dihasilkan dari proses penyulingan kulit kayu krangean dari Purwokerto.

Essential Oil Alami Ini Berdayakan Para Petani Lokal


Berikutnya, Toye Citronella Essential Oil yang berasal dari hasil penyulingan daun segar serai wangi Sumba, Nusa Tenggara Timur. Terakhir, Toye Finger Root Essential Oil yang merupakan hasil penyulingan rimpang temu kunci terbaik asal Majenang, Jawa Tengah.

Baca juga: 4 Tips Traveling Bagi Orang yang Pelupa, Kemas Barang dengan Cerdas hingga Itinerary

"Kami mengimplementasikan sistem pertanian yang berkelanjutan untuk mewariskan alam yang sehat kepada generasi penerus, memperkaya alam dengan berbagi ilmu dengan masyarakat lokal, serta menggunakan teknologi dan menerapkan inovasi untuk menghasilkan produk-produk berkualitas," ujar Founder Talasi, Alisjahbana Haliman.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2252 seconds (0.1#10.140)