Daniel Mananta-Chicco Jerikho Kolaborasi Hadirkan Sensasi Wisata Kuliner Unik
loading...
A
A
A
BANDUNG - Setelah 13 tahun menggeluti bisnis apparel Damn! I Love Indonesia, Daniel Mananta kini merambah bisnis perhotelan dengan menghadirkan Creative Rest(Art) Hotel atau Cartel Hotel yang berlokasi di Jalan Ir H Juanda atau Jalan Dago Nomor 92, Ciburial Bandung.
Hotel yang mengusung konsep kreatif itu juga dilengkapi restoran yang menghadirkan berbagai menu khas Nusantara. Sesuai konsep yang diusungnya, restoran bernama Padamu Negeri itu memberikan sensasi serta pengalaman berbeda lewat sajian menu istimewanya.
Tak sampai di situ, Daniel juga menggandeng artis sekaligus Co-Founder Filosofi Kopi, Chicco Jerikho , untuk menghadirkan kafe Filosofi Kopi pertama di Bandung. Kafe yang terletak di lantai bawah Cartel Hotel itu pun dirancang penuh kreativitas. Tidak hanya menyajikan kopi, berbagai apparel Damn! I Love Indonesia ikut tersedia di kafe tersebut.
Kehadiran kafe Filosofi Kopi dan Restoran Padamu Negeri di hotel milik Daniel Mananta menambah khasanah wisata kuliner di Bandung yang memang telah terkenal sebagai surganya kuliner di Tanah Air.
"Enggak terasa guys, baru di 1-2 bulan yang lalu gue buka Padamu Negeri Restaurant kedua di Jakarta, kali ini kita ada di Bandung, opening Padamu Negeri Restaurant lagi dan Bandung menjadi pilihan kita yang ketiga," tutur Daniel saat selebrasi restoran Padamu Negeri, Kamis (28/10/2021).
Daniel menjelaskan, Restoran Padamu Negeri kali ini berkonsep outdoor dan berada di rooftop. Restoran ini menyajikan makanan Nusantara dari Sabang sampai Merauke yang dikemas modern serta menyajikan ragam makanan khas Indonesia dengan cara penyajian berstandar internasional.
"Mulai dari mie goreng aceh sampai lele mangut asap khas Ternate. Lewat Padamu Negeri, saya ingin buat konsep tempat hangout yang lengkap dan berbeda dari tempat lain," kata Daniel.
Setelah menyantap hidangan istimewa di restoran Padamu Negeri, kata Daniel, para penikmat kopi bisa nongkrong di Filosofi Kafe. Menurutnya, keseluruhan tempat ini memang menyasar para anak muda untuk menjadi tempat hangout baru di Bandung.
"Tidak hanya makanan, namun juga tempat ini sebagai tempat belanja merchandise dan showcase dari Damn! I Love Indonesia. Jadi, semua bisa menemukan berbagai produk terbaru dan merchandise dengan harga yang menarik," kata Daniel, seraya mengungkapkan rencananya membuka Padamu Negeri di Kota Medan dalam waktu dekat ini.
Sementara itu, Chicco Jerikho mengatakan bahwa Filosofi Kopi di Cartel Hotel merupakan kafe pertama yang terletak di dalam gedung hotel. Filosofi Kopi, kata dia, berusaha membantu ekosistem industri kreatif agar berkembang lebih kuat.
"Kini Filosofi Kopi hadir di Kota Bandung dengan harapan lebih banyak masyakarat yang dapat mencicipi rasa dan mendapatkan cerita dari berbagai kopi lokal yang tersedia di Filosofi Kopi," kata Chicco.
Selain meresmikan kafe Filosofi Kopi yang kedelapan, bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, Chicco juga mengajak masyarakat untuk bersatu dan menghargai jerih payah petani kopi lokal dalam menumbuhkan berbagai macam kopi yang dimiliki Indonesia.
“Ayo kita perkenalkan petaninya siapa supaya industrinya berjalan dan biji kopi asli Indonesia semakin terdepan," ujar Chicco.
Hotel yang mengusung konsep kreatif itu juga dilengkapi restoran yang menghadirkan berbagai menu khas Nusantara. Sesuai konsep yang diusungnya, restoran bernama Padamu Negeri itu memberikan sensasi serta pengalaman berbeda lewat sajian menu istimewanya.
Tak sampai di situ, Daniel juga menggandeng artis sekaligus Co-Founder Filosofi Kopi, Chicco Jerikho , untuk menghadirkan kafe Filosofi Kopi pertama di Bandung. Kafe yang terletak di lantai bawah Cartel Hotel itu pun dirancang penuh kreativitas. Tidak hanya menyajikan kopi, berbagai apparel Damn! I Love Indonesia ikut tersedia di kafe tersebut.
Kehadiran kafe Filosofi Kopi dan Restoran Padamu Negeri di hotel milik Daniel Mananta menambah khasanah wisata kuliner di Bandung yang memang telah terkenal sebagai surganya kuliner di Tanah Air.
"Enggak terasa guys, baru di 1-2 bulan yang lalu gue buka Padamu Negeri Restaurant kedua di Jakarta, kali ini kita ada di Bandung, opening Padamu Negeri Restaurant lagi dan Bandung menjadi pilihan kita yang ketiga," tutur Daniel saat selebrasi restoran Padamu Negeri, Kamis (28/10/2021).
Daniel menjelaskan, Restoran Padamu Negeri kali ini berkonsep outdoor dan berada di rooftop. Restoran ini menyajikan makanan Nusantara dari Sabang sampai Merauke yang dikemas modern serta menyajikan ragam makanan khas Indonesia dengan cara penyajian berstandar internasional.
"Mulai dari mie goreng aceh sampai lele mangut asap khas Ternate. Lewat Padamu Negeri, saya ingin buat konsep tempat hangout yang lengkap dan berbeda dari tempat lain," kata Daniel.
Setelah menyantap hidangan istimewa di restoran Padamu Negeri, kata Daniel, para penikmat kopi bisa nongkrong di Filosofi Kafe. Menurutnya, keseluruhan tempat ini memang menyasar para anak muda untuk menjadi tempat hangout baru di Bandung.
"Tidak hanya makanan, namun juga tempat ini sebagai tempat belanja merchandise dan showcase dari Damn! I Love Indonesia. Jadi, semua bisa menemukan berbagai produk terbaru dan merchandise dengan harga yang menarik," kata Daniel, seraya mengungkapkan rencananya membuka Padamu Negeri di Kota Medan dalam waktu dekat ini.
Sementara itu, Chicco Jerikho mengatakan bahwa Filosofi Kopi di Cartel Hotel merupakan kafe pertama yang terletak di dalam gedung hotel. Filosofi Kopi, kata dia, berusaha membantu ekosistem industri kreatif agar berkembang lebih kuat.
"Kini Filosofi Kopi hadir di Kota Bandung dengan harapan lebih banyak masyakarat yang dapat mencicipi rasa dan mendapatkan cerita dari berbagai kopi lokal yang tersedia di Filosofi Kopi," kata Chicco.
Selain meresmikan kafe Filosofi Kopi yang kedelapan, bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, Chicco juga mengajak masyarakat untuk bersatu dan menghargai jerih payah petani kopi lokal dalam menumbuhkan berbagai macam kopi yang dimiliki Indonesia.
“Ayo kita perkenalkan petaninya siapa supaya industrinya berjalan dan biji kopi asli Indonesia semakin terdepan," ujar Chicco.
(tsa)