Mal Dibuka, Ini Panduan Belanja Aman dan Sehat Selama Pandemi

Senin, 15 Juni 2020 - 12:30 WIB
loading...
Mal Dibuka, Ini Panduan...
Seorang wanita membawa banyak tas belanja di pusat berbelanjaan. Pembukaan kembali mal di Jakarta mulai Senin (15/6) ini harus diikuti dengan penaatan protokol kesehatan. Foto Ilustrasi/Getty Images
A A A
JAKARTA - Mulai Senin (15/6) ini sebanyak 80 mal dan pusat perbelanjaan di Jakarta kembali dibuka. Kendati demikian, masyarakat diingatkan untuk tidak terlena. Protokol kesehatan tetap harus diterapkan, baik oleh tenant maupun pengunjung.

Selain itu, agar tidak tertular oleh virus corona baru yang menyebabkan pandemi COVID-19, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat berbelanja di mal. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) menyarankan agar setiap orang memakai masker kain saat akan berada di tempat umum, termasuk di mal. ( )

Rekomendasi ini dimaksudkan untuk mencegah penyebaran COVID-19 dari orang yang terinfeksi tetapi tidak menyadarinya, karena mereka tak menunjukkan gejala. Gunakan hand sanitizer sebelum memasuki toko dan setelah pergi. Anda juga harus mempertimbangkan menggunakan hand sanitizer sebelum dan sesudah memilih barang.

Dilansir dari laman Livescience, jika mal yang Anda kunjungi tidak menyediakan tisu desinfektan, bawalah tisu sendiri untuk digunakan pada troli, pegangan keranjang, dan anjungan tunai mandiri (ATM). Seperti pengaturan publik lain, Anda harus menjaga jarak setidaknya 6 kaki atau 1,8 meter dari pengunjung lain.

Cobalah untuk tidak menyentuh sesuatu yang tidak perlu. Ini artinya jangan mengambil beberapa produk untuk mencoba menemukan produk yang paling matang, misalnya. Selian itu, Anda tidak perlu mengenakan sarung tangan ke mal karena sarung tangan menjadi terkontaminasi dengan cara yang sama seperti yang dilakukan tangan Anda.

Mencuci atau membersihkan tangan sebelum dan sesudah memasuki toko adalah hal yang penting. Tetapi, jika Anda memilih untuk memakai sarung tangan, gunakan yang sekali pakai dan buang sebelum Anda masuk ke mobil, saat ingin mengemudi, atau segera setelah Anda tiba di rumah apabila Anda pulang dengan berjalan kaki atau menggunakan transportasi umum. ( )

Sementara itu, hal lain yang tak kalah penting adalah hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut dengan tangan yang belum dicuci. Pastikan juga untuk meminimalkan waktu belanja sehingga minim kontak dengan orang lain, produk, maupun permukaan yang belum terjamin kebersihannya. Agar Anda tetap merasa aman dan nyaman berbelanja, kunjungi mal di jam-jam yang sekiranya tidak banyak orang.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Tempat Beli Kebaya...
3 Tempat Beli Kebaya Anggun dan Memukau di Jakarta, Nomor 1 Mall Paling Ikonik
Rayakan Kemerdekaan...
Rayakan Kemerdekaan RI, Baywalk Mall Hadirkan Keseruan Kita Indonesia
Sambut Barbie The Movie,...
Sambut Barbie The Movie, Central Park dan Neo Soho Hadirkan Beragam Acara
Yuk Nikmati Keseruan...
Yuk Nikmati Keseruan Musim Panas di Summer Vibes Central Park dan Neo Soho Mall
Gelar Glorious Spirit,...
Gelar Glorious Spirit, Neo Soho Mall Hadirkan Program Spesial Bernuansa Timur Tengah
Kampoeng Ramadan ala...
Kampoeng Ramadan ala Betawi, Persembahan Living World Alam Sutera di Momen Ramadan
Rayakan HUT ke-13, Central...
Rayakan HUT ke-13, Central Park Mall Gelar Event Seru Bertajuk 'Lively'
5 Kota dengan Mal Terbanyak...
5 Kota dengan Mal Terbanyak di Indonesia, Nomor Terakhir Jumlahnya Ratusan
AEON Mall Memulai Pembangunan...
AEON Mall Memulai Pembangunan Pusat Perbelanjaan Kelima di Indonesia
Rekomendasi
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
Gibran Bicara Hilirisasi...
Gibran Bicara Hilirisasi di Tengah Tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
Fokus Teknologi, MG...
Fokus Teknologi, MG Siap Luncurkan 17 Mobil Baru dalam 3 Tahun ke Depan
Berita Terkini
Thariq Halilintar Jelang...
Thariq Halilintar Jelang Kelahiran Anak Pertamanya: Lagi Belajar Jadi Ayah yang Baik
11 menit yang lalu
5 Cara Ampuh Mengatasi...
5 Cara Ampuh Mengatasi Radang Amandel Tanpa Operasi, Aman dan Alami
49 menit yang lalu
Pemkab Minahasa Utara...
Pemkab Minahasa Utara Gencarkan Langkah Pencegahan DBD demi Lindungi Warga
1 jam yang lalu
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
2 jam yang lalu
Tren Makanan Manis Meningkat,...
Tren Makanan Manis Meningkat, Yuk Cegah Obesitas dengan 5 Tips Sederhana Ini
3 jam yang lalu
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
12 jam yang lalu
Infografis
Bakal Naik, Ini Daftar...
Bakal Naik, Ini Daftar Tarif Tol Jakarta-Cikampek dan MBZ
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved