4 Gerakan Yoga untuk Kualitas Seks Lebih Baik, Bikin Tahan Lama di Ranjang

Sabtu, 19 Maret 2022 - 22:00 WIB
loading...
A A A
Gerakan happy baby yang populer ini bisa membantu untuk meregangkan area bokong dan punggung bawah. Berbaring telentang di atas matras, hembuskan napas, lalu tekuk lutut ke arah perut. Tarik napas dan raih bagian luar kaki baru kemudian lebarkan lutut.

Di sini Anda bisa menggunakan ikat pinggang atau handuk yang dilingkarkan di atas kaki agar lebih mudah. Lenturkan kaki sambil dorong tumit ke atas saat menarik ke bawah dengan tangan untuk meregangkan.

4. Eka Pada Rajakapotasana

Gerakan yang terkenal dengan sebutan pose burung merpati ini baik untuk meregangkan dan membuka pinggul. Pinggul yang kencang dapat membuat seks tidak nyaman dan membuat Anda ragu mencoba berbagai variasi posisi seks yang lain.

Berbaring di lantai, lalu angkat kaki kanan dan gerakkan di depan tubuh sehingga kaki bagian bawah membentuk sudut 90 derajat dari tubuh. Regangkan kaki kiri ke belakang di lantai, dengan bagian atas kaki menghadap ke bawah dan jari-jari kaki mengarah ke belakang.

Hembuskan napas ketika mencondongkan tubuh ke depan, menggeser berat badan. Pakai lengan untuk menopang berat badan, tapi jika ini tidak nyaman, coba lipat selimut atau bantal dan letakkan di bawah pinggul kanan agar menjaga pinggul tetap sejajar saat melakukan peregangan. Lepaskan perlahan, lalu ulangi gerakan yang sama untuk di sisi lainnya.

(dra)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1689 seconds (0.1#10.140)