Celine Evangelista Nyaman Berhijab, Ustadz Zacky Mirza Berikan Tanggapan

Sabtu, 09 April 2022 - 21:22 WIB
loading...
Celine Evangelista Nyaman...
Aktris Celine Evangelista belum lama ini cukup menghebohkan publik, setelah tampil dengan mengenakan hijab. / Foto: Instagram
A A A
JAKARTA - Aktris Celine Evangelista belum lama ini cukup menghebohkan publik, setelah tampil dengan mengenakan hijab. Momen tersebut terekam ketika artis cantik itu merayakan ulang tahun ke-30.

Netizen ramai membicarakan penampilan Celine Evangelista yang menggunakan hijab tersebut. Seperti diketahui, Celine Evangelista bukanlah penganut agama Islam.

Ketika dikonfirmasikan, Celine pun mengungkapkan alasannya kenapa memakai hijab. Menurutnya, berhijab membuatnya terasa lebih nyaman.

Baca juga: Tampil Berhijab saat Acara Ultah, Gus Miftah Sebut Celine Evangelista sedang Belajar Islam

"Setelah aku tanya-tanya sama teman-teman yang sudah hijrah dan muslimah, konsultasi sama ustadz, malah justru niatan yang baik," kata Celine Evangelista beberapa waktu lalu.

"Insya Allah dapat pahala, karena menghargai umat muslim lainnya," lanjutnya.

Apa yang dilakukan Celine Evangelista itu turut mendapat respons dari pendakwah Ustadz Zacky Mirza .

"Kalau dari saya sih itu enggak masalah ya, karena di luar negeri hijab itu juga bukan hanya orang Islam yang pakai. Tapi dengan model yang berbeda-beda ya," ujar ustadz Zacky Mirza saat dihubungi melalui smabungan telepon, Sabtu (9/4/2022).

Ustadz Zacky Mirza tak lupa mendoakan agar hal itu menjadi sebuah awal yang baik bagi Celine Evangelista.

Baca juga: Begini Respons Nagita Slavina saat Raffi Ahmad dan Nita Gunawan Klarifikasi Isu Main Serong

"Ya kita doain aja bareng-bareng buat Celine ya dengan hijabnya itu awal yang baik buat dia pengin tau Islam, jadi seperti itu aja," ungkapnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1946 seconds (0.1#10.140)