Sambut Lebaran, Risty Tagor Luncurkan Koleksi Busana Muslim Simpel dan Anggun

Sabtu, 16 April 2022 - 06:30 WIB
loading...
Sambut Lebaran, Risty...
Risty Tagor. Foto/MPI/ALDHI CHANDRA SETIAWAN
A A A
JAKARTA - Artis sekaligus desainer Risty Tagor meluncurkan koleksi busana Muslim terbarunya, Ristyland Raya Collection 1443 H, yang dirancang khusus untuk Lebaran 2022 mendatang. Desainnya terlihat simpel menggunakan warna-warna pastel yang tampak lembut sekaligus kalem.

Meskipun terlihat sederhana, tapi busana itu membuat Muslimah yang memakainya tampak begitu modis sekaligus anggun. Apalagi dipadukan dengan scarf bermotif bunga-bunga yang cantik. Penampilan para hijabers pun semakin maksimal kala outfitnya dipadukan dengan hijab, rok, blus, serta outer kekinian dari koleksi Risty Tagor ini.

"Sekarang lebih ke garden, bunga-bunga, ada lavender. Pemilihan warnanya juga lebih kalem, pastel, bahannya juga katun yang nyaman dipakai," ujar Risty Tagor dalam acara fashion show Bekasi Sharia Festival 2022, Jumat (15/4/2022).



Ya, tema kali ini memang terinspirasi dari sebuah kebun, di mana ada banyak bunga warna-warni yang menghiasi setiap sudutnya. Dia ingin memberi kesan feminin yang cantik sekaligus anggun, yang memang identik dengan seorang Muslimah.

Risty Tagor sendiri sengaja merancang koleksi Ristyland Raya Collection dengan begitu simpel agar bisa dipakai dalam sehari-hari. Dengan begitu, koleksi baju-bajunya tak akan menjadi pajangan di lemari yang hanya dipakai satu kali dalam setahun.

"Karena aku merasa sekarang masih pandemi, aku mengeluarkan Raya Collection yang lebih daily. Jadi gak terlalu pesta banget atau terlalu glam. Lebih ke daily tetap nyaman dan cantik gitu," kata Risty Tagor.

Risty Tagor tak hanya meluncurkan koleksi terbarunya dalam kesempatan ini, tapi juga mengisi acara dengan membawakan lagu-lagu terbarunya dari mini album 'Ketika Rindu' dengan begitu syahdu. Sesekali, para tamu yang datang pun merekam momen dan ikut bernyanyi sambil menggoyangkan badan.

Pagelaran acara fashion show Bekasi Sharia Festival 2022 yang diadakan oleh Hijabersmom Community Bekasi hari ini berlangsung begitu meriah, diwarnai berbagai peragaan busana Muslim khusus Hari Raya Idul Fitri. Selain Risty Tagor, ada pula desainer Muslimah lainnya, seperti Irna Mutiara, Najua Yanti , Monika Jufry, Hannie Hananto ,Meemaa Style by Chaera Lee. Tru Fatmah, My Altha by Karina, dan Enny Collection.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lebarkan Sayap Bisnis,...
Lebarkan Sayap Bisnis, Hikmat Buka Butik ke-10 di Kota Medan
Fashion Show Kenan Hijab...
Fashion Show Kenan Hijab Indonesia, Mengungkap Arti Kecantikan Sesungguhnya
Semarak IN2MF 2024 Hadirkan...
Semarak IN2MF 2024 Hadirkan 1.573 Koleksi Desainer dan Jenama Lokal hingga Mancanegara
Dapat Peran Tak Terduga,...
Dapat Peran Tak Terduga, Risty Tagor Comeback Main Film setelah Vakum 15 Tahun
Risty Tagor Dapat Undangan...
Risty Tagor Dapat Undangan Naik Haji dari Raja Salman
Verrell Bramasta Foto...
Verrell Bramasta Foto Bareng Putri Zulkifli Hasan di Momen Idulfitri, Netizen Colek Natasha Wilona
Cerai, Okie Agustina...
Cerai, Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo Kompak Rayakan Lebaran Bersama
Dikta Bikin Ngakak saat...
Dikta Bikin Ngakak saat Ucapkan Selamat Idul Fitri, Malah Posting Foto Keluarga Raffi Ahmad
Mahalini Rayakan Idulfitri...
Mahalini Rayakan Idulfitri 2024 Bareng Rizky Febian, Tampil Kompak dengan Keluarga Sule
Rekomendasi
Pengacara Hedon, Rakyat...
Pengacara Hedon, Rakyat Tekor Rp60 Miliar untuk Menyapu Rp17,7 Triliun
Daftar 10 Miliarder...
Daftar 10 Miliarder Olahraga Terkaya versi Forbes di Tahun 2025
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Berita Terkini
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
1 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
1 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
2 jam yang lalu
Cahaya Manthovani Diganjar...
Cahaya Manthovani Diganjar Puspa Nawasena, Simbol Semangat Kartini Masa Kini
2 jam yang lalu
Peringati Hari Kartini,...
Peringati Hari Kartini, Eka Devi Mentari Ajak Anak-anak Panti Belajar Merias Wajah
3 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved