7 Tips Diet Agar Tubuh Cepat Langsing Setelah Lebaran, Nomor Terakhir Paling Penting

Kamis, 05 Mei 2022 - 11:05 WIB
loading...
7 Tips Diet Agar Tubuh...
Dokter Spesialis Konsultasi Gizi Klinik dr. Jovita Amelia, Sp.GK untuk memberikan beberapa tips diet kilat agar berat badan kembali ideal. Foto/Ilustrasi/ist
A A A
JAKARTA - Lebaran seringkali bikin kita kalap dan banyak makan. Apalagi di meja makan tersaji berbagai menu lezat, seperti opor ayam dan rendang yang menggugah selera.

Alhasil, berat badan pun bertambah drastis dan tubuh makin ‘lebaran’. Tapi, tak perlu cemas, MNC Portal Indonesia telah menghubungi Dokter Spesialis Konsultasi Gizi Klinik dr. Jovita Amelia, Sp.GK untuk memberikan beberapa tips diet kilat agar berat badan kembali ideal.

Tips diet dari dr. Jovita sebenarnya simpel saja, yakni menerapkan pola makan sehat. Bagaimana? Simak selengkapnya berikut ini!

1. Hindari Makanan Lemak Berlebih

Pertama, hindari makanan yang mengandung lemak berlebih. Banyak makanan yang mengandung minyak dan lemak tinggi tanpa Anda sadari. Karena dalam pembuatannya, makanan tersebut menggunakan mentega, minyak sayur, ataupun mayones.



Dengan penambahan bahan tersebut, makanan yang mulanya sehat dan bergizi tinggi bisa berubah menjadi makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi.

“Sehabis lebaran balik lagi ke pola makan sehat. Hindari lemak berlebih seperti makanan dengan santan dan goreng deep fried,” kata dr. Jovita.

Misalnya saja kentang dan ayam berlapis tepung terigu yang digoreng dengan metode deep frying seperti makanan fast food.

Metode memasak dengan cara ini membuat makanan jadi mengandung lemak jenuh tinggi. Oleh karenanya, pilihlah metode memasak yang lebih sehat, seperti merebus, mengukus, atau memanggang.

Selain itu, cobalah untuk memilih makanan yang tidak diproses, seperti sayur, buah, kacang-kacangan, biji-bijian, dan daging rendah lemak. Bukan produk olahan, seperti sosis, daging asap, kornet, nugget, mi instan, dan makanan lain, yang telah melalui banyak tahap pemrosesan.

2. Hindari Gula Tambahan Berlebihan

Selanjutnya, dr. Jovita mengimbau untuk menghindari konsumsi gula berlebihan. Gula di sini mencakup asupan gula tambahan dari dessert, minuman manis, makanan olahan, hingga gula buatan pengganti gula biasa.

Bahkan asupan gula alami, baik itu dari buah maupun sayuran, juga perlu diperhatikan. Jadi, tetap awasi jumlahnya, ya.

Konsumsi gula berlebih memang dapat meningkatkan risiko sejumlah masalah kesehatan. Tidak hanya memicu penambahan bobot tubuh secara cepat, tapi juga bisa menyebabkan obesitas yang merupakan penyebab utama diabetes dan penyakit jantung.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengontrol asupan gula per hari. Batas konsumsi gula yang disarankan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia per orang dalam per hari yaitu 50 gram gula atau setara dengan 5 – 9 sendok teh.

3. Atur Porsi Makan Sesuai Kebutuhan

Bukan hanya jenis makanan yang sehat, porsi makan untuk diet juga perlu diperhatikan. Pembagian makanan pada piring yang meliputi makanan pokok, lauk-pauk, sayur-mayur, dan buah-buahan bahkan harus tepat proporsinya.

Anda harus mengetahui terlebih dahulu kebutuhan kalori harian Anda. Hal ini dipengaruhi oleh usia, jenis kelamin, tinggi badan, berat badan, dan aktivitas fisik. Untuk memastikannya, tidak ada salahnya jika Anda berkonsultasi dengan ahli gizi.

Dalam tips diet yang satu ini, Anda dapat menggunakan piring yang berukuran lebih kecil saat makan. Pasalnya, kebanyakan orang tidak menyadari kalau mereka makan lebih banyak karena piring yang digunakan berukuran besar.

Oleh karenanya, mengganti peralatan makan dengan ukuran yang lebih kecil bisa menjadi alterantif untuk mengontrol porsi makan dan mencegah Anda makan berlebihan.

4. Pola makan yang teratur

Tips diet berikutnya, terapkan pola makan yang teratur. Hindari melewatkan waktu makan, karena kebiasaan ini justru membuat tubuh menjadi cepat lapar, gula darah naik dan turun secara drastis, hingga memicu stress.

Pastikan juga Anda sarapan dengan makanan yang kaya akan serat dan protein agar tubuh kenyang lebih lama hingga waktu makan tiba. Pada intinya, perhatikan jam makan yang tepat agar berat badan jadi lebih terkendali.

“Jadi jangan skip makan terus makan berikutnya malah jadi kalap dan banyak atau malah jadi ngemil,” ujar dr. Jovita.

5. Perbanyak Minum Air Putih

Saat lebaran, Anda mungkin lebih sering minum es buah, es cendol, minuman bersoda, dan minuman sarat gula lainnya. Kini, saatnya Anda perbanyak konsumsi air putih, minimal 8 gelas sehari agar asupan air ke dalam tubuh tercukupi. Selain itu, jangan lupa untuk minum susu secara rutin agar asupan gizi terpenuhi.

6. Olahraga Rutin

Tak hanya pola makan yang penting, tapi juga aktivitas gerak tubuh. Mulai dengan yang simpel, seperti berjalan kaki selama 30 menit setiap hari.

Aktivitas ini diketahui bermanfaat untuk menjaga berat badan loh. Setelah itu, Anda bisa secara bertahap memasukkan latihan kardio, seperti lari dan lompat tali dalam rutinitas olahraga harian.

7. Atur Pola Tidur

Tak banyak orang yang memahami jika siklus pola tidur sama pentingnya dengan pola makan dan aktivitas bergerak.

Menurut studi yang diterbitkan di JAMA Internal Medicine pada 7 Februari 2022, orang yang tidur 8,5 jam setiap malam dapat mengurangi asupan kalori rata-rata 270 kilokalori (kkal) sehari.

Artinya, dengan meningkatkan durasi tidur maka jumlah kalori yang dikonsumsi per hari akan berkurang.

Jadi, pastikan Anda membiasakan diri untuk tidur tepat waktu setiap malam dan menjauhkan gadget dari jangkauan setidaknya satu jam sebelum tidur, ya!
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1337 seconds (0.1#10.140)