Medina Zein Berontak saat Dibawa ke RSJ, Sebut Ibu Kandungnya Orang Jahat

Senin, 16 Mei 2022 - 21:21 WIB
loading...
Medina Zein Berontak...
Medina Zein sempat menolak dibawa ke rumah sakit jiwa (RSJ) oleh keluarganya. Karena itu, Medina sampai menilai ibu kandungnya jahat. Foto/Instagram Medina Zein
A A A
JAKARTA - Medina Zein sempat menolak dibawa ke rumah sakit jiwa (RSJ) oleh keluarganya. Karena itu, Medina sampai menilai ibu kandungnya jahat.

Ibu Medina Zein, Tien Wartini, menceritakan detik-detik keluarganya membawa pegiat media sosial tersebut ke RSJ Bandung, Jawa Barat. Istri Lukman Azhari itu sempat menolak menjalani perawatan medis setelah disinyalir mengalami gangguan jiwa.



"Dia bilang 'ibu jahat sama saya, kenapa saya dibawa ke RSJ, ibu jahat sama saya," kata Tien Wartini saat ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (16/5/2022).

Kendati menolak, Medina Zein akhirnya berhasil diboyong ke rumah sakit jiwa. Hal itu lantaran pihak keluarga mendapat bantuan untuk membawa sang putri berobat. "Alhamdulillah ada yang membantu," kata Tien.

Hingga kini, lanjut Tien, kondisi emosional Medina Zein masih naik turun. Menyoroti hal tersebut, kakek Medina, Sunarya, meminta semua pihak untuk tak banyak mengganggu cucunya.



"Makanya harus jangan ada yang ganggu," kata dia.

"Jadi lingkungan harus ada yang mendukung," tambah Tien.

Tien kemudian menjelaskan bahwa anaknya ditangani oleh satu dokter khusus dan timnya. Medina Zein saat ini tengah menjalani pemeriksaan saraf guna penanganan penyakitnya.

"Yang khususnya satu, timnya banyak. Sekarang lagi periksa saraf-saraf," ungkap Tien Wartini.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2669 seconds (0.1#10.140)