Maliq & D'Essentials Berharap Orkes Semesta Bisa Jadi Inspirasi buat Musisi Lain

Kamis, 19 Mei 2022 - 22:08 WIB
loading...
Maliq & DEssentials Berharap Orkes Semesta Bisa Jadi Inspirasi buat Musisi Lain
Maliq & DEssentials merasa bangga karena di momen 20 tahun berkarya, mereka berkesempatan mengarsipkan perjalanannya melalui original series Orkes Semesta. / Foto: MPI/Ayu Utami Anggraeni
A A A
JAKARTA - Grup band Maliq & D'Essentials merasa bangga karena di momen 20 tahun berkarya, mereka berkesempatan mengarsipkan perjalanannya melalui Vision+ original series berjudul Orkes Semesta.

Maliq & D'Essentials menjadi band pertama yang tampil di Orkes Semesta dengan live performances yang didukung teknologi audio visual canggih Dolby VisionTM dan Dolby Atmos.

Vokalis Maliq & D'Essentials, Angga Puradiredja mengaku senang dengan kerja sama ini.

Baca juga: Lukman Sardi Akan Jadikan Original Series Orkes Semesta sebagai Arsip Terbaik

"Pas Mas Lukman (Sardi) mau mengarsipkan perjalan Maliq, ya kita seneng. Ini kali pertama bagi Maliq untuk mendokumentasikan perjalanan secara proper," kata Angga Puradiredja di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (19/5/2022).

Dua dasawarsa berkiprah di industri musik, tentunya Angga berharap bila kerja samanya dengan Vision+ ini bisa menjadi salah satu wadah pengarsipan dokumen dan menginspirasi musisi-musisi lainnya.

"Kita harap kerja sama Maliq sama Vision+ bisa dengan baik dan dinikmati dengan penonton. Supaya nanti pengarsipan musik berjalan dengan baik dan bisa menginspirasi temen-temen yang mau jadi musisi. Ke depannya semoga bisa terus kita lajukan sama Vision+," tutur Angga berharap.

Sementara itu, Orkes Semesta menjadi serial bergenre musik pertama dengan konser audio visual dari Vision+. Dengan teknologi Dolby VisionTM and Dolby Atmos, tayangan ini menciptakan pengalaman nonton yang lebih seru.

Managing Director Vision+, Clarissa Tanoesoedibjo menyebutkan bahwa serial ini menjadi salah satu inovasi terbesar.

"Sebagai entri pertama kami ke dunia musik, kami dengan bangga mengatakan bahwa Orkes Semesta adalah salah satu inovasi terbesar untuk originals kami," ungkapnya.

"Dengan konsep bertema surealis seputar 'Angkasa' dan 'Orbit', ini juga terobosan teknologi bagi kami sebagai layanan streaming untuk menjadi platform OTT pertama di Indonesia yang mengadopsi Dolby Vision dan Dolby Atmos," tambah Clarissa.

Baca juga: Didukung Audio Visual Berteknologi Canggih, Orkes Semesta Bakal Beri Pengalaman Berbeda

Penasaran bagaimana keseruan Maliq & D'Essentials dalam Orkes Semesta ini? Kamu bisa menyaksikannya mulai 22 Mei 2022 di Vision+.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1550 seconds (0.1#10.140)