Suka Makan Jengkol? Ini, Lho, Manfaatnya!

Senin, 23 Mei 2022 - 14:50 WIB
loading...
A A A
Apabila Anda sudah mengidap diabetes, tetaplah mengonsumsi obat maupun menggunakan obat suntik yang diresepkan oleh dokter.

6. Menjaga Keseimbangan Metabolisme Tubuh

Asam folat dan vitamin B6 dibutuhkan agar tubuh dapat menjalankan berbagai fungsinya dengan baik.Kandungan asam folat ini sangat diperlukan wanita hamil karena baik untuk perkembangan janin.Nah, salah satu tumbuhan yang mengandung asam folat adalah jengkol.

7. Membantu Pembentukan Jaringan Baru dalam Tubuh

Protein bisa membantu tubuh membentuk jaringan baru, sehingga dapat menggantikan jaringan yang telah rusak.Karena mengandung protein di dalamnya, maka makan jengkol dapat bermanfaat untuk membentuk jaringan baru dalam tubuh.Perlu Anda ketahui juga, ketika dibandingkan dengan buncis, ternyata jengkol mengandung lebih banyak protein, lho!

8. Dapat Menstabilkan Organ Vital dalam Tubuh

Organ-organ penting dalam tubuh akan berfungsi dengan baik dan stabil jika kebutuhan asam folat dan vitamin B6 terpenuhi oleh tubuh. Lain halnya jika tubuh kekurangan asam folat dan vitamin B6.

Tak heran jika ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya asam folat untuk perkembangan organ vital janin.

Konsumsi jengkol dapat membantu memenuhi kebutuhan asam folat dan vitamin B6 dalam tubuh Anda.

Baca Juga: Jengkol, si Bau yang Kaya Vitamin!
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1556 seconds (0.1#10.140)