Chitato Rasa Mi Goreng Hadir Lagi di Indonesia

Selasa, 19 Juli 2022 - 16:17 WIB
loading...
Chitato Rasa Mi Goreng...
PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) melalui anak usahanya PT Indofood Fortuna Makmur (IFM) resmi menghadirkan kembali produk Chitato rasa Mi Goreng yang merupakan hasil kolaborasi produk dengan Indomie. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Melihat tingginya minat masyarakat di media sosial dalam mencetuskan tagar dan petisi #BalikinChitatoIndomie, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) melalui anak usahanya PT Indofood Fortuna Makmur (IFM) resmi menghadirkan kembali produk Chitato rasa Mi Goreng yang merupakan hasil kolaborasi produk dengan Indomie yang sebelumnya pernah dirilis secara terbatas pada 2016 lalu. Kini, Chitato rasa Mi Goreng telah dijual serentak di toko terdekat, minimarket, hypermarket, dan supermarket di seluruh Indonesia mulai April 2022 dan kedepannya akan hadir melalui marketplace.

"Berkaca dari animo dan respon masyarakat khususnya netizen yang begitu luar biasa dalam menantikan produk Chitato Rasa Mi Goreng, akhirnya untuk memenuhi hasrat dan keinginan kuat mereka, kami hadirkan kembali varian Chitato dengan citarasa otentik Mi Goreng yang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Hal ini merupakan bentuk komitmen kami yang senantiasa memenuhi keinginan, kebutuhan dan kepuasan konsumen Chitato," ungkap Head of Marketing Snack Food PT IFM, Harry Susanto Wibowo.

Chitato Rasa Mi Goreng tetap mempertahankan rasa otentik yang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Tim Research & Development (R&D) IFM telah mengkolaborasikan perpaduan formula yang pas antara rasa Indomie Goreng dengan Chitato, sehingga konsumen dapat menikmati cita rasa khas dari kedua brand tersebut.

“Hadirnya Chitato rasa Mi Goreng menjadi bukti nyata dari tim R&D Chitato untuk terus berinovasi, salah satunya dengan menghadirkan kembali sensasi cita rasa yang sama persis seperti rasa asli Indomie Goreng," kataHead of R&D Snack Food PT IFM, Winarti.


">

Sejak dirilis terbatas pada tahun 2016 lalu, banyak penikmat Chitato yang belum sempat mencicipi varian Chitato rasa Mie Goreng karena timgginya antusiasme konsumen. Dengan dihadirkan kembali varian tersebut, Indofood percaya konsumen akan dapat terus memanjakan diri menikmati kelezatan rasa unik Chitato Mie Goreng kapan pun dan dimana pun tanpa perlu khawatir kehabisan stok. Kreasi produk ini ditujukan untuk semua kalangan, terutama anak muda yang memiliki minat terhadap inovasi trendi dan viral dalam tren makanan ringan lezat yang sampai saat ini masih menjadi camilan praktis terfavorit.

“Kedepannya, IFM melalui Chitato akan terus berinovasi menghadirkan deretan produk cemilan terbaik lainnya sesuai kebutuhan dan selera masyarakat Indonesia,” tutup Erwin Susanto, Potato Chips Category Brand Manager PT IFM.

Sekilas PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (“ICBP”) merupakan salah satu produsen produk konsumen bermerek yang mapan dan terkemuka, dengan kegiatan usaha yang terdiversifikasi, antara lain mi instan, dairy, makanan ringan, penyedap makanan, nutrisi dan makanan khusus, serta minuman. Selain itu, ICBP juga menjalankan kegiatan usaha kemasan yang memproduksi kemasan fleksibel maupun karton untuk produk-produk kami.

Kami menawarkan berbagai pilihan produk solusi sehari-hari bagi konsumen di segala usia dan segmen pasar, melalui lebih dari 30 merek produk kami yang terkemuka. Banyak di antara merek-merek tersebut memiliki posisi pasar yang signifikan di Indonesia, didukung oleh kepercayaan dan loyalitas jutaan konsumen selama bertahun-tahun.

Kegiatan operasional kami didukung oleh lebih dari 60 pabrik yang tersebar di berbagai wilayah utama di Indonesia, sehingga kami dapat senantiasa dekat dengan permintaan pasar dan menjamin kesegaran dan ketersediaan produk-produk kami. Sebagian besar produk-produk kami tersedia, baik di outlet ritel modern maupun pasar tradisional di segala penjuru nusantara. Didukung oleh jaringan distribusi Indofood yang ekstensif di Indonesia, kami dapat memenuhi permintaan konsumen secara tepat waktu dan lebih efisien.

Selain di Indonesia, ICBP juga mengekspor produk-produknya ke berbagai negara di dunia. Sebagai bagian dari strategi pengembangan kegiatan usahanya, ICBP mengakuisisi Pinehill Company Limited, produsen mi instan yang memiliki lebih dari 20 pabrik berlokasi di Afrika, Timur Tengah dan Eropa Tenggara yang menempatkan ICBP sebagai salah satu produsen mi instan terbesar di dunia dengan pangsa pasar yang kuat secara global.
(hri)
Lihat Juga :
wa-channel
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cemilan Rumput Laut,...
Cemilan Rumput Laut, Bintang Baru Kuliner Indonesia
7 Makanan yang Menjadi...
7 Makanan yang Menjadi Racun Jika Dipanaskan Kembali, Bahaya!
Mengikuti Lexus Munch...
Mengikuti Lexus Munch & Win Bisa Membantu Rayakan Momen Orang Tua dan Anak
Resep Martabak Telur...
Resep Martabak Telur Roti Tawar, Bikinnya Gampang Banget
Resep Keripik Daging,...
Resep Keripik Daging, Camilan Sehat yang Bisa Jadi Favorit si Kecil
5 Makanan Favorit yang...
5 Makanan Favorit yang Bakal Punah di Dunia, dari Kentang hingga Madu
5 Makanan Sehari-hari...
5 Makanan Sehari-hari yang Mengandung Racun, Bahaya bagi Kesehatan
3 Resep Makanan Manis...
3 Resep Makanan Manis untuk Takjil Buka Puasa, Bubur Sumsum Jadi Favorit
Demi El Barack, Jessica...
Demi El Barack, Jessica Iskandar Minta Chef Devina Hermawan Bikin Risol
Rekomendasi
Gibran Bicara Hilirisasi...
Gibran Bicara Hilirisasi di Tengah Tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
Fokus Teknologi, MG...
Fokus Teknologi, MG Siap Luncurkan 17 Mobil Baru dalam 3 Tahun ke Depan
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
Berita Terkini
Thariq Halilintar Jelang...
Thariq Halilintar Jelang Kelahiran Anak Pertamanya: Lagi Belajar Jadi Ayah yang Baik
11 menit yang lalu
5 Cara Ampuh Mengatasi...
5 Cara Ampuh Mengatasi Radang Amandel Tanpa Operasi, Aman dan Alami
49 menit yang lalu
Pemkab Minahasa Utara...
Pemkab Minahasa Utara Gencarkan Langkah Pencegahan DBD demi Lindungi Warga
1 jam yang lalu
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
2 jam yang lalu
Tren Makanan Manis Meningkat,...
Tren Makanan Manis Meningkat, Yuk Cegah Obesitas dengan 5 Tips Sederhana Ini
3 jam yang lalu
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
12 jam yang lalu
Terpopuler
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved