Bebas Berkarya, Ifnur Hikmah Mampu Jaga Eksistensi sebagai Penulis Mandiri

Rabu, 14 September 2022 - 10:46 WIB
loading...
Bebas Berkarya, Ifnur...
Keinginan Ifnur Hikmah atau yang dikenal sebagai RevelRebel menjadi seorang penulis tumbuh setelah banyak membaca buku dari karya-karya penulis terkenal. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Penulis tidak hanya produktif berkarya untuk menjaga eksistensinya. Namun, mereka juga harus mampu mendistribusikan karyanya dengan layak tanpa kekangan, baik dari materi maupun nonmateri.

Dalam mendukung upaya penulis atau kreator dalam bebas berkarya sekaligus menjaga eksistensi, platform KaryaKarsa pun memberikan wadah dan fasilitas tersebut.

Ekosistem berkarya di KaryaKarsa mendorong kesuksesan penulis dengan berbagai programnya, sehingga eksistensinya terus terjaga dan penulis dapat terus meningkatkan jenjang kesuksesannya.

Baca juga: Kemenkes Targetkan 4,6 Juta Imunisasi PCV untuk Lindungi Anak Indonesia dari Pneumonia

Dari sekian banyak penulis yang mampu menjaga eksistensinya terdapat nama Ifnur Hikmah alias Iif. Perempuan yang populer dengan nama pena RevelRebel ini memilih genre romansa dewasa atau adult romance.

Dia aktif menulis dan menerbitkan karya melalui situs self publishing sejak 2012. Keinginannya menjadi seorang penulis tumbuh setelah banyak membaca buku dari karya-karya penulis terkenal, seperti NH Dini, R.L. Stine, dan J.R.R. Tolkien, yang menjadi inspirasinya hingga saat ini.

Dari karya para idolanya tersebut, Iif semakin tergugah dan berandai-andai namanya bisa terpampang pada sampul novel yang dipajang pada rak toko buku.

Profesi Iif sebagai penulis fiksi dimulai saat Iif berusaha untuk menerbitkan karya tulisannya. Beberapa kali mencoba mengajukan tulisannya ke beberapa penerbit, tetapi Iif tahu jika naskahnya terbit melalui penerbit konvensional akan mengalami penyuntingan besar-besaran di meja editor.

Selain itu, tawaran yang diberikan penerbit konvensional sering bertentangan dengan pendiriannya. Akhirnya, dia tertarik dan mencoba peruntungan menerbitkan tulisan pertamanya yang merupakan kolaborasi kumpulan cerpen bersama teman-teman penulis pemula melalui sebuah platform self publishing.

"Dulu mikirnya self-publishing adalah pekerjaan yang mahal dan butuh modal banyak. Ditambah, ada stigma soal kualitasnya enggak dipandang rendah karena enggak lolos meja editor. Buat gue pribadi, terbit enggaknya tergantung naskah," tutur Iif seperti dikutip dari siaran pers KaryaKarsa, Rabu (14/9/2022).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Aktif di CISC, Penulis...
Aktif di CISC, Penulis Ini Dukung Perjuangan Para Penyintas Kanker
Kabar Duka, Ibunda Risa...
Kabar Duka, Ibunda Risa Saraswati Meninggal Dunia
Luncurkan Buku, Ramses...
Luncurkan Buku, Ramses Hardjanto Bertekad Gelorakan Semangat Anak Muda
Sukses Bangun Channel...
Sukses Bangun Channel YouTube, Furi Harun Segera Luncurkan Buku Kedua
Tak Sepakat Jalan Cerita...
Tak Sepakat Jalan Cerita Selanjutnya, Drama The Uncanny Counter Ditinggal sang Penulis
Satupena Gagas Gerakan...
Satupena Gagas Gerakan Penulis Besar dari Berbagai Provinsi di Indonesia
Penulis Buku Miranti...
Penulis Buku Miranti Serad Ginanjar: Kebaya Warisan Budaya yang Sarat Filosofi
Profil Komjen Pol Dedi...
Profil Komjen Pol Dedi Prasetyo, Peraih Rekor MURI Penulis Buku Terbanyak
Rekomendasi
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
PLN Indonesia Power...
PLN Indonesia Power Siap Tingkatkan Kapasitas SPBU Hidrogen Senayan
Berita Terkini
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
1 jam yang lalu
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
1 jam yang lalu
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
1 jam yang lalu
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
2 jam yang lalu
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
2 jam yang lalu
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
2 jam yang lalu
Infografis
RDF Plant Rorotan Mampu...
RDF Plant Rorotan Mampu Hasilkan Ratusan Ton Bahan Bakar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved