9 Tips Wisata Singapura 2022 yang Bikin Liburanmu Makin Seru

Senin, 19 September 2022 - 15:35 WIB
loading...
9 Tips Wisata Singapura...
Tips wisata Singapura bikin liburanmu makin seru dan tak terlupakan bersama keluarga tercinta. (Foto: Shutterstock)
A A A
JAKARTA - Bagi kamu yang akan berlibur ke negara tetangga, wajib simak tips wisata Singapura 2022 yang bikin liburanmu bersama keluarga tercinta makin seru. Singapura memang selalu menjadi tujuan favorit keluarga Indonesia. Selain jaraknya tidak terlalu jauh dibandingkan negara-negara lainnya, Singapura juga menyuguhkan atraksi dan objek wisata yang menarik. Yuk simak 9 tips wisata Singapura 2022 yang bikin liburanmu makin seru!

1.Gunakan transportasi publik
9 Tips Wisata Singapura 2022 yang Bikin Liburanmu Makin Seru

Shutterstock Foto

Salah satu transportasi yang bisa kamu gunakan untuk berwisata di Singapura adalah MRT (Mass Rapid Transit). MRT di Singapura punya jaringan yang sangat luas, bahkan hampir menjangkau seluruh dataran negara ini. Kamu bisa memilih tempat wisata yang mudah dijangkau terlebih dahulu dengan transportasi umum dari tempatmu menginap. Sehingga bisa mengurangi bujet liburan kamu di Singapura.

2. Patuhi aturan yang berlaku
9 Tips Wisata Singapura 2022 yang Bikin Liburanmu Makin Seru

Berlibur ke Singapura bisa lebih hemat dengan mengunjungi tempat wisata gratis dan pastikan patuhi protoko kesehatan. (Foto: Shutterstock)

Singapura adalah negara yang memiliki banyak aturan dan kamu bisa didenda jika melanggarnya. Karena itu pahami dulu beragam peraturan dasar yang ada di Singapura.

3. Pakaian yang tepat dan nyaman
Singapura beriklim tropis karena itulah kamu hanya perlu membawa pakaian yang nyaman dan bisa menyerap keringat. Pada November hingga Januari, intensitas curah hujan di Singapura mengalami peningkatan. Jangan lupa siapkan jas hujan dan payung ketika berlibur di bulan-bulan tersebut, ya.

4. Berjalan kaki menyusuri sudut kota
Selain menggunakan transportasi publik, kamu bisa menyusuri setiap sudut kota dengan berjalan kaki dari tempat kamu menginap. Singapura punya kondisi lalu lintas yang aman untuk pejalan kaki, dan tentunya sepanjang perjalanan kamu bisa menikmati spot foto menarik.

5. Kunjungi tempat wisata ikonik
9 Tips Wisata Singapura 2022 yang Bikin Liburanmu Makin Seru

Shutterstcok Foto

Di hampir setiap sudut di negara ini, kamu bisa menemukan tempat wisata dan sebagian di antaranya gratis. Untuk tempat wisata ikonik gratis di Singapura, kamu wajib ke Orchard Road, Haji Lane, Singapore Botanic Gardens, hingga Merlion Park.

6. Cari hostel agar hemat biaya
Biar lebih hemat biaya akomodasi, kamu bisa memesan hostel. Biar gak kehabisan ada baiknya kamu memesan hotel sepekan sebelum hari keberangkatan. Eits, siapa tahu bisa dapat promo khusus, lho.

7. Hunting kuliner murah

9 Tips Wisata Singapura 2022 yang Bikin Liburanmu Makin Seru

Shutterstock Foto

Hunting kuliner di Singapura tentu jadi pengalaman seru bersama keluarga. Kamu bisa mengunjungi Hawker Centre yang menyediakan menu lengkap mulai dari Asian food hingga Western food dengan harga ramah di kantong.

8. Hunting suvenir
Kamu bisa belanja suvenir murah di Musatafa Center di daerah Little India. Tempat belanja oleh-oleh ini menjual berbagai kebutuhan rumah tangga, makanan, parfum, tas, sepatu, elektronik, dan masih banyak lagi.

9. Gunakan Provider yang Memberikan Bebas Roaming
Agar momen liburan bersama keluarga semakin menyenangkan, pastikan koneksi internet tetap lancar selama berada di Singapura. So, pastikan sebelum keberangkatan, kamu sudah menyiapkan provider yang memberikan layanan bebas roaming plus koneksi inetrnet cepat, stabil, dan tentunya dengan harga terjangkau.

Kini, untuk urusan internet di luar negeri sudah tidak perlu ribet lagi karena ada PRIO Pass, layanan roaming internasional dari XL PRIORITAS. Dengan mengaktifkan PRIO Pass, pelanggan dapat menggunakan kuota internet yang dimiliki di lebih dari 80 negara. PRIO Pass dapat diaktifkan via aplikasi myXL dengan pilihan durasi mulai dari 1 hari, 3 hari, 7 hari hingga 30 hari.

Khusus untuk pelanggan XL PRIORITAS dengan paket Platinum, Diamond dan Ultima bisa menikmati layanan bebas roaming selama 14 hari di Singapura & Malaysia. Alfons Eric Bosch Sansa, Chief Marketing Officer XL Axiata mengatakan, “Kami memahami pentingnya untuk tetap terkoneksi dengan internet saat berlibur di luar negeri. Oleh karena itu, XL PRIORITAS menghadirkan layanan bebas roaming di Singapura & Malaysia yang merupakan beberapa destinasi liburan favorit keluarga Indonesia," ungkapnya.

Nah, untuk mengetahui info lebih lengkap mengenai layanan bebas roaming di Singapura & Malaysia, kamu bisa langsung mengunjungi website XL PRIORITAS di sini.

Hashtag:
#TipsWisataSingapura2022
#LiburanseruSingapura
#myXL
#PRIOPass
#VakansiPenuhKendali
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0858 seconds (0.1#10.140)