Sebut Qatar Homophobia, Gita Savitri Banjir Hujatan hingga Trending di Twitter

Jum'at, 25 November 2022 - 16:06 WIB
loading...
Sebut Qatar Homophobia, Gita Savitri Banjir Hujatan hingga Trending di Twitter
Influencer Tanah Air, Gita Savitri kembali membuat heboh warganet. Belum lama ini, pernyataan Gita bikin geger netizen lantaran menyebut tuan rumah Piala Dunia 2022, Qatar sebagai homophobia. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Influencer Tanah Air, Gita Savitri kembali membuat heboh warganet. Belum lama ini, pernyataan Gita bikin geger netizen lantaran menyebut tuan rumah Piala Dunia 2022, Qatar sebagai homophobia.

Hal itu bermula ketika diberlakukannya aturan larangan campaign LGBT di pertandingan sepak bola dunia ini. Terlebih negara Jerman melakukan aksi tutup mulut saat berfoto sebelum pertandingan, sebagai bentuk protes larangan memakai ban lambang LGBT.

Lewat tulisannya di Instagram, Gitasav, akrab ia disapa menyayangkan keputusan tersebut. Ia pun menjawab pertanyaan seorang netizen soal fenomena itu.

“Di sisi lain, LGBTQ-phobia memiliki konsekuensi kehidupan nyata. Orang kehilangan nyawa mereka karena jenis kelamin dan seksualitas mereka. Jadi lebih baik daripada tidak mengatakan apa-apa sama sekali,” ungkap Gita, dikutip MNC Portal Indonesia, Jumat (25/11/2022).



Dalam hal ini, Gita seolah membela aksi Jerman yang geram lantaran tidak boleh menyuarakan kampanye LGBT dalam pertandingan Piala Dunia 2022.

Gita bahkan tak segan menyebut Qatar hanyalah homophobia karena peraturannya yang menentang segala bentuk tentang LGBT.

“FIFA rusak dan Qatar membenarkan homofobia dengan menggunakan 'ini adalah budaya kita',” tulisnya.

Alhasil, pernyataan Gita Savitri itu ramai dan menjadi trending topic di sosial media Twitter. Netizen pun geram dan menghujat pendapat Gita karena dianggap menunggung kaum LGBT.

“Gitasav ini bukannya Islam ya? Padahal di Islam LGBT tu udah dilarang banget,” kata akun @nis****.

“Mending lu diem ye Gitasav,” kata akun @tiir****.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2170 seconds (0.1#10.140)