Tiket Konser Raisa Dijual Besok, Harganya Mulai dari Rp175 Ribu

Selasa, 29 November 2022 - 14:29 WIB
loading...
Tiket Konser Raisa Dijual...
Tiket konser Raisa mulai dijual besok, Rabu (30/11/2022). Konser tunggal ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Februari 2023 mendatang. Foto/Instagram Raisa
A A A
JAKARTA - Tiket konser Raisa mulai dijual besok, Rabu (30/11/2022). Konser tunggal ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Februari 2023 mendatang.

Pengumuman ini dibagikan Raisa melalui akun Instagram pribadinya. Dalam postingan tersebut, istri Hamis Daud ini meminta para penggemar untuk segera bersiap untuk memesan tiket konser tunggaknya.

"BESOK!!!! Tiket Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno akan mulai dijual. Excited dan degdegannya sama kayak kalian," tulis Raisa dikutip Selasa (29/11/2022).

"Catet tanggalnya, jangan lupa nyalain alarm to secure your seat Ticket sales start on 30 November 2022, 10:00 AM WIB at raisa6690.com," sambungnya.



Tiket Konser Raisa Dijual Besok, Harganya Mulai dari Rp175 Ribu

Foto/Instagram Raisa

Pada unggahan pelantun Kali Kedua itu, terlihat juga beberapa foto yang memperlihatkan kategori tiket dan posisinya pada panggung. Selain itu tercantum juga harga untuk tiap kategori tiket konser Raisa.

Adapun tiket yang dijual terdiri dari kategori pink, red, blue, yellow, green, platinum, gold, silver, bronze, orange, dan purple.

Sedangkan untuk tiket konser bertajuk Raisa live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno ini dijual dari mulai Rp175 ribu hingga Rp2 juta. Tiket bisa didapat secara online melalui raisa6690.com.

Postingan itu langsung ramai dikomentari netizen. Mereka mengaku siap untuk berburu tiket konser Raisa.



"AAAAAA CANT WAIT MAU WAR AAAAAAA HELP," tulis netizen.

"LETS GO TO WARRRRR," komentar netizen.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2031 seconds (0.1#10.140)