30 Boy Group Terbaik Juli 2020, BTS Bertahan di Nomor 1

Sabtu, 11 Juli 2020 - 13:50 WIB
loading...
30 Boy Group Terbaik...
BTS masih menempati posisi pertama 30 boy group terbaik Korea. Disusul kemudian SEVENTEEN, dan EXO. Foto/Istimewa.
A A A
SEOUL - Institut Penelitian Bisnis Korea telah mengumumkan peringkat reputasi untuk grup idola pria! Dari 30 boy group terbaik, peringkat pertama ditempati BTS, disusul kemudian SEVENTEEN, dan EXO.

Pemeringkatan ditentukan melalui analisis partisipasi konsumen, liputan media, interaksi, dan indeks komunitas dari berbagai boy group, menggunakan data besar yang dikumpulkan mulai 9 Juni hingga 10 Juli 2020.

BTS yang menduduki puncak daftar boy group untuk 26 bulan berturut-turut dengan indeks reputasi mencapai 9.596.339, menandai peningkatan 12,07 persen dalam skor mereka sejak Juni lalu.

Frase peringkat tinggi dalam analisis kata kunci grup, termasuk "Billboard," "YouTube," dan "album," sedangkan istilah terkait dengan peringkat tertinggi mereka termasuk "record," “surpass,” dan “participate”.

Sementara, untuk analisis positif-negatif BTS mengungkapkan skor 80,13 persen dengan reaksi positif. Adapun SEVENTEEN naik ke posisi kedua dalam peringkat bulan ini setelah menikmati kenaikan 71,52 persen yang mengesankan dalam indeks reputasi mereka sejak Juni. Kelompok ini mencetak total indeks 3.658.069 untuk bulan tersebut. (Baca juga: BonBon Girls 303 Jalani Debut Resmi Usai CHUANG 2020 ).

Berikut ada EXO yang memegang tempat ketiga dengan indeks reputasi 2.525.362 untuk Juli 2020. Boy group lainnya, NCT dan ASTRO menempati posisi empat dan lima. Untuk lengkapnya, seperti dilansir Soompi, bberikt daftar 30 teratas boy group di Juli 2020!

1. BTS
2. SEVENTEEN
3. EXO
4. NCT
5. ASTRO
6. ONF
7. NU’EST
8. Super Junior
9. SF9
10. SHINee
11. Golden Child
12. WINNER
13. TXT
14. Stray Kids
15. The Boyz
16. MONSTA X
17. AB6IX
18. BIGBANG
19. HOTSHOT
20. TVXQ
21. GreatGuys
22. VIXX
23. BTOB
24. VERIVERY
25. Teen Top
26. PENTAGON
27. GOT7
28. 2PM
29. VOISPER
30. VICTON
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1232 seconds (0.1#10.140)