Jennifer Lawrence untuk Lipstik Dior

Minggu, 17 Mei 2015 - 10:11 WIB
Jennifer Lawrence untuk...
Jennifer Lawrence untuk Lipstik Dior
A A A
JENNIFER Lawrence ditunjuk Dior untuk menjadi model iklan produk lipstik terbaru Dior Addict Lipstick.

Pemeran utama film The Hunger Games ini sebenarnya sudah menjadi model langganan dari label mode ternama asal Prancis tersebut. Bahkan, Jennifer Lawrence sudah menjadi model untuk beberapa kampanye baju hingga tas dari Dior sejak menjadi Miss Dior 2013 lalu. Namun, ini pertama kalinya Lawrence membintangi iklan untuk produk kecantikan.

Berdasarkan informasi yang dilansir Style.com , Dior merilis foto pertama Jennifer Lawrence melalui Dior Addict Lipstick dengan tampilan make up natural dengan eyeshadow cokelat, bulu mata gelap, alis tebal, dan lipstik nude bernuansa kemerahan. “Produk Dior Addict Lipstick ini seakan dirilis untuk edisi spesial musim gugur pada September mendatang dengan menampilkan 44 New Shades of Lipstick,” tutur Amber Kallor, Senior Beauty Editor Style.com.

Setelah merilis foto pertama, nantinya Jennifer Lawrence tetap membintangi beberapa iklan dan kampanye Dior Addict Lipstick. “Produk lipstik Dior tersebut mengambil tema wanita muda, percaya diri, memancarkan hidup, dan memiliki bakat dan pesona dari Dior Addict Make-Up,” tutur Rose Walano, beauty editor, seperti dilansir dari USMagazine.com .

(dwi nur ratnaningsih)
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5279 seconds (0.1#10.140)