D.O EXO Lakukan Adegan Bahaya Tanpa Stuntman

Jum'at, 08 Januari 2016 - 14:55 WIB
D.O EXO Lakukan Adegan...
D.O EXO Lakukan Adegan Bahaya Tanpa Stuntman
A A A
SEOUL - D.O EXO ternyata tidak menggunakan peran pengganti saat melakukan adegan berbahaya. Hal itu dilakukan saat syuting drama IT'S Ok IT's love.

Cuplikan video yang memperlihatkan D.O yang melakukan adegan berbahaya pun tersebar. terlihat dalam video itu Main vocal di EXO ini melakukan adegan tertabrak mobil.

Nampak jelas, dalam adegan itu D.O tidak digantikan oleh pemeran pengganti. Apalagi anggota EXO-K sekaligus M ini hampir saja membuatnya luka parah, namun D.O tidak terluka sama sekali di adegan tersebut.

Melihat hal itu, para netizen memuji akting berbahaya. Sebab, D.O terlihat tanpa takut melakukan adegan berbaya tersebut yang bisa saja merenggut nyawa. Para penggemar pun sangat memuji akting D.O yang luar biasa.

"Wow itu benar-benar berbahaya, D.O serius mengesankan. Biasanya stuntman akan melakukan adegan itu," ujar penggemar seperti dikutip Komunitas Pann.

Seperti diketahui, D.O sedang sibuk dengan aktingnya di Film Hyun. Di dalam film ini, D.O akan beradu akting dengan Jo Jung Seok dan Park Shin Hye. Tentunya film ini juga sangat dinantikan oleh penggemarnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1190 seconds (0.1#10.140)