Master Yoda Kembali ke Star Wars Episode VIII?

Sabtu, 09 April 2016 - 15:51 WIB
Master Yoda Kembali...
Master Yoda Kembali ke Star Wars Episode VIII?
A A A
LONDON - Belum banyak detil yang bisa terungkap dari rencana pembuatan seri Star Wars terbaru yang akan diluncurkan tahun depan. Tapi, sejumlah perkiraan dan spekulasi tentang seperti apa cerita dan siapa tokoh yang akan muncul sudah beredar.

Salah satunya adalah kemungkinan kehadiran kembali tokoh legendaris Master Yoda. Spekulasi ini beredar setelah pengisi suara tokoh ini, Frank Oz, akan terbang ke Pinewood Studios, London, lokasi syuting Star Wars: The Force Awakens dan sekuel terbaru ini.

Sejumlah kabar menyebutkan, Frank akan berada di Inggris untuk bekerja, bukan untuk liburan atua kunjungan sosial. Inilah yang kemudian memunculkan spekulasi itu.

Tapi, kemungkinan kembalinya Frank ke sekuel terbaru Star Wars itu tidak ada hubungannya dengan Yoda. Sementara Frank dikabarkan tengah dalam perjalan menuju set film Star Wars, waktu kunjungan dirinya masih belum diketahui hingga saat ini.

Jika Yoda tidak akan muncul di film Star Wars Episode VIII, itu berarti terdapat kemungkinan bahwa master Jedi lainnya yang telah lama menghilang juga akan hadir kembali di film mendatang tersebut. Selain itu, sudah tentu hantu dan karakter jahat dari masa lalu masih keluar aktif dalam dunia Star Wars.

Dilansir Aceshowbiz, kemungkinan besar kita juga dapat melihat kedua hantu baik light Force ataupun dark Force dari Anakin Skywalker pada film mendatang ini. Film yang dibesut Rian Johnson ini dijadwalkan untuk rilis 15 Desember 2017 di seluruh bioskop AS.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5748 seconds (0.1#10.140)