Korea Festival 2016 Kenalkan Musim Gugur dan Dingin di Indonesia

Selasa, 20 September 2016 - 20:16 WIB
Korea Festival 2016...
Korea Festival 2016 Kenalkan Musim Gugur dan Dingin di Indonesia
A A A
JAKARTA - Masyarakat Indonesia akan dipuaskan dengan perhelatan Bulan Korea atau dikenal dengan Korea Festival. Acara yang berlangsung selama Oktober mendatang ini memang untuk semakin meningkatkan popularitas Korean Wave dan memperkenalkan budaya Korea di Indonesia.

Pada festival ini akan ada konser musik yang akan dihadiri Taeyang Big Bang, Akdong Musician, Nelln serta akan ada Indonesia Taekwondo Festival, K-Food Fair, K-Fashion in Jakarta Fashion Week (JFW) serta Korea Indonesia Film Festival.

Tahun lalu, setiap organisasi Korea yang berada di Indonesia mengadakan acaranya di waktu yang berbeda. Akan tetapi kali ini sedikit berbeda. Untuk mempromosikan pariwisata Korea, setiap organisasi akan secara bergantian mengadakan acara masing-masing pada Oktober, yang ditetapkan sebagai bulan Korea.

Pada Oktober nanti, Korean Cultural Center (KCC), Korea Tourism Organization (KTO), aT Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation, Korea International Trade Association (KITA), dan Korea Creative Content Agency (KOCCA) yang didukung oleh Kedutaan Besar Korea, secara bergantian akan mengadakan berbagai acara kebudayaan Korea.

Untuk pembukaan, festival yang mengambil tema Autmn & Winter ini akan berlangsung di Lotte Shopping Avenue di Ciputra World pada 30 September mendatang. Selain itu ada Korea Indonesia Creative Economy Fair yang berlangsung di ICE BSD City pada 8 Oktober, dan K-Fashion di JWF, Senayan City pada 22-28 Oktober mendatang.

Festival Korea bekerja sama dengan Kementerian Pariwiasata Indonesia dan Badan Ekonomi Kreatif.

Duta Besar Korea Selatan Untuk Indonesia Cho Taiyoung mengatakan festival Korea ini menjadi yang terbesar di Indonesia.

"Ini festival yang bermanfaat untuk Indonesia. Ini festival yang paling besar," kata Cho Taiyoun di Kedutaan Besar Korea Selatan, Jakarta, Selasa (20/9/2016).

"Berbagai macam jenis acara tengah dipersiapkan untuk festival ini dan beberapa pertunjukkan juga dilakukan secara gratis . Tentu saja selama acara ini akan ada survei aktor Korean Wave Paling Populer di Indonesia," tambahnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0719 seconds (0.1#10.140)