Wanita Korea Lebih Suka Lip Gloss Dibanding Lipstik

Senin, 26 September 2016 - 17:25 WIB
Wanita Korea Lebih Suka...
Wanita Korea Lebih Suka Lip Gloss Dibanding Lipstik
A A A
JAKARTA - Lipstik merupakan alat riasan yang paling penting untuk wanita. Sebab, penggunaan Lipstik agar bisa menyempurnakan riasan wajah untuk tampil cantik.

Tapi, tidak semua wanita memilih lipstik menjadi bagian penting untuk berhias. Hal itu terjadi pada wanita Korea Selatan yang tidak terlalu mengandalkan lipstik dalam riasan wajahnya.

Beberapa wanita Korea lebih memilih memakai pelembap bibir atau biasa disebut lip gloss. Alasannya, Wanita Korea tidak terlalu suka menggunakan lipstik yang sering menonjolkan bibir.

Make Up artis Philips Kwok mengungkapkan bahwa wanita Korea Selatan lebih menyukai lip gloss dibanding Lipstik. Menurutnya, lip gloss lebih menyempurnakan penampilannya .

"Itu tergantung kesukaan pribadi aja. Setiap hari menggunakan tergantung cewek, kalau Korea dia suka pakai warna lebih bright dan digradasi ditengahnya. Misalnya warna merah dan ungu. Pinggirnya pake lip gloss," ujar Philips kepada Sindonews di Jakarta.

Lebih lanjut Ia mengatakan, jika memakai lipstik beberapa wanita asal negeri Ginseng juga wajib memakai lip gloss. Agar, warna lipstik yang dipakainya tidak terlalu tebal dan menonjol.

"Pinggirannya pucat, biasanya dia menggunakan ombre gelap ditengahnya lalu dikasih lip gloss," katanya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0649 seconds (0.1#10.140)