Trailer Terbaru Wonder Woman Tawarkan Banyak Momen Menyenangkan

Jum'at, 04 November 2016 - 09:30 WIB
Trailer Terbaru Wonder...
Trailer Terbaru Wonder Woman Tawarkan Banyak Momen Menyenangkan
A A A
LOS ANGELES - Aksi Wonder Woman baru akan bisa dinikmati para penggemar di bioskop mulai 2 Juni 2017 mendatang. Tapi, DC dan Warner Bros. sudah mulai memberikan sedikit gambaran seperti apa nanti film ini dalam trailer pertama yang dirilis pada Kamis (3/11/2016) waktu setempat.

Trailer baru ini menawarkan banyak momen yang menyenangkan bagi para penggemar yang penasaran dengan aksi Gal Gadot sebagai pahlawan wanita ini. Trailer ini dimulai dengan penampakan Diana Princess di museum Louvre di Paris di masa kini ketika dia mulai menelusuri kopi fisik foto yang ingin dia singkirkan dari tangan Lex Luthor di Batman v Superman: Dawn of Justice.

Dari adegan itu, penonton diajak kembali ke Themyscira, dimana Steve Trevor (Chris Pine) tidak hanya mengalami kecelakaan saat mendaratkan pesawat, tapi tentara juga turut menyerbu pulau itu. Perang antara tentara dan suku Amazon pun terjadi.

Dari situ, seting film ini berubah ke seting utama, yaitu Perang Dunia I. Tapi, konflik di film ini tidak sama seperti yang terjadi di dunia nyata. Penjahat utamanya terlihat menciptakan gas maut untuk membuat Perang Besar menjadi lebih maut. Dengan semua yang terjadi, tidak heran kalau Diana kemudian mendampingi Steve kembali ke Eropa untuk membantu mengakhiri perang.

“Saya tidak bisa tinggal sementara banyak orang-orang tak bersalah tewas. Sudah menjadi tugas suci kita untuk membela dunia dan itu yang akan saya lakukan,” ujar Diana.

Diana tidak menerima perintah dari siapa pun. Tanpa kenal takut, dia maju ke barisan depan sambil mengayunkan pedang, melepaskan talinya dan menghindari peluru.

“Saya selalu ingin menyelamatkan dunia, ini tempat yang indah, tapi semakin dekat kalian, semakin gelap yang kalian lihat. Saya mempelajarinya dengan cara yang sulit, sudah lama sekali,” papar dia.

Sementara tak banyak detil plot yang terungkap di trailer baru ini, tapi ada momen aksi baru dari terbang melintasi ledakan hingga tembakan maut ketika Diana membelokkan kilat dengan gelangnya.

Dikutip dari Cinema Blend, berseting selama Perang Dunia I, Wonder Woman akan mengisahkan tentang keluarnya Diana dari Themyscira untuk kali pertama. Dia akan mengawal Steve kembali ke dunia “pria” dan melihat seperti apa kehidupan di luar pulau tempat tinggalnya. Sementara berpartisipasi di Perang Besar ini, dia juga akan menghadapi pasukan mistis yang hanya bisa dihentikan oleh dirinya.

Wonder Woman juga dibintangi Connie Nielsen (Hippolyta), Robin Wright (Antiope), Lucy Davis (Etta Candy), Lisa Loven Kongsli (Menalippe), Danny Houston, Elena Anaya, Said Taghmaoui, Ewen Bremmer dan David Thewlis. Film yang disutradarai Patty Jenkins ini akan dirilis pada 2 Juni 2017 di Amerika Serikat.

(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0720 seconds (0.1#10.140)