Pilihan Poni Sesuai Bentuk Wajah
A
A
A
WAJAH manusia tentunya mempunyai perbedaan satu sama lain. Nah, karena inilah Anda harus pandai memilih model rambut sesuai bentuk wajah.
Model poni banyak menjadi pilihan kaum wanita karena dianggap lebih ringkas dan sederhana. Tapi, poni pun ada beberapa model dan lagi-lagi Anda harus pandai menyesuaikan dengan bentuk wajah jika ingin mengaplikasikannya.
Berikut ini ada beberapa model poni yang sesuai dengan bentuk wajah:
Wajah oval
Bagi Anda yang memiliki wajah oval, Anda dapat memilih semua model poni, baik poni samping maupun poni depan. Anda dapat tampil beda dengan poni yang berbeda-beda.
Wajah kotak
Bentuk wajah kotak memiliki rahang yang tegas. Agar bentuk wajah Anda terlihat lebih lembut, bentuklah poni depan dengan pinggir poni lebih panjang. Hindari bentuk poni belah tengah dan poni depan lurus rata. Kedua jenis poni ini akan semakin mempertegas kesan persegi wajah Anda.
Wajah berbentuk hati
Bagi Anda yang memiliki wajah berbentuk hati, poni yang tepat adalah poni menyamping dan poni depan. Jika Anda memilih poni depan, jangan sampai poni menutupi alis. Pilihlah poni lurus ke depan di atas alis. Sebaiknya pinggir poni agak panjang atau berbentuk ”U” terbalik.
Wajah bulat
Wajah bulat ditandai dengan bentuk dahi dan wajah bagian bawah memiliki ukuran yang sama dengan pipi yang sedikit menonjol atau terkesan chubby. Jika pemilik wajah ini ingin membuat poni, poni harus ditarik ke pinggir. Poni model ini akan membantu menyamarkan kesan bulat dan membuat wajah Anda terlihat lebih panjang. Hindari poni yang pinggirannya pendek karena poni ini akan mempertegas wajah bulat Anda. (GENIE/MDR)
Model poni banyak menjadi pilihan kaum wanita karena dianggap lebih ringkas dan sederhana. Tapi, poni pun ada beberapa model dan lagi-lagi Anda harus pandai menyesuaikan dengan bentuk wajah jika ingin mengaplikasikannya.
Berikut ini ada beberapa model poni yang sesuai dengan bentuk wajah:
Wajah oval
Bagi Anda yang memiliki wajah oval, Anda dapat memilih semua model poni, baik poni samping maupun poni depan. Anda dapat tampil beda dengan poni yang berbeda-beda.
Wajah kotak
Bentuk wajah kotak memiliki rahang yang tegas. Agar bentuk wajah Anda terlihat lebih lembut, bentuklah poni depan dengan pinggir poni lebih panjang. Hindari bentuk poni belah tengah dan poni depan lurus rata. Kedua jenis poni ini akan semakin mempertegas kesan persegi wajah Anda.
Wajah berbentuk hati
Bagi Anda yang memiliki wajah berbentuk hati, poni yang tepat adalah poni menyamping dan poni depan. Jika Anda memilih poni depan, jangan sampai poni menutupi alis. Pilihlah poni lurus ke depan di atas alis. Sebaiknya pinggir poni agak panjang atau berbentuk ”U” terbalik.
Wajah bulat
Wajah bulat ditandai dengan bentuk dahi dan wajah bagian bawah memiliki ukuran yang sama dengan pipi yang sedikit menonjol atau terkesan chubby. Jika pemilik wajah ini ingin membuat poni, poni harus ditarik ke pinggir. Poni model ini akan membantu menyamarkan kesan bulat dan membuat wajah Anda terlihat lebih panjang. Hindari poni yang pinggirannya pendek karena poni ini akan mempertegas wajah bulat Anda. (GENIE/MDR)
(bbk)