Reza Rahardian Menikmati Belajar Buat Kue Cokelat

Sabtu, 26 Agustus 2017 - 16:19 WIB
Reza Rahardian Menikmati...
Reza Rahardian Menikmati Belajar Buat Kue Cokelat
A A A
JAKARTA - Sebagai premium patisserie brand bergaya Eropa terkemuka dan terpercaya di Indonesia, The Harvest mempersembahkan Almond Tree Cakes & Pastries dengan keceriaan dan keseruan tanpa batas di tiap koleksi kuenya. Tidak hanya tampilannya yang menarik, proses pembuatannya pun tidak kalah seru. Dalam kesempatan spesial, Almond Tree Cakes & Pastries by The Harvest mempersembahkan ‘Kitchen Hopping’, sebuah pengalaman baking class mengungkap keseruan di balik proses pembuatan cake favorit Almond Tree yang menyenangkan.

Pengalaman unik ini disambut dengan gembira oleh Reza Rahadian, Brand Ambassador untuk Almond Tree Cakes & Pastries. Ia pun menikmati cara membuat kue cokelat yang banyak disukai oleh orang.

“Saya sangat senang mendapat kesempatan untuk berpartisipasi dan ikut memandu kegiatan ini. Sebelumnya saya tidak pernah menyangka bahwa membuat kue kesukaan saya ternyata seru sekali. Kegiatan hari ini dimulai dengan membuat Chocolate Berliner di Almond Tree Tebet dan berlanjut ke Almond Tree Ampera dimana seluruh peserta diajak untuk bereksperimen dengan kue Chocolate Spike,” ujar Reza dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews.

Director The Harvest Group, Roshan Dylan, menjelaskan koleksi kue Almond Tree dibuat dengan proses seru. “Almond Tree Cakes & Pastries tidak hanya menyajikan rangkaian kue yang seru. namun kami juga menikmati setiap proses memasak yang kami lakukan di dapur. Kami ingin pelanggan kami juga ikut merasakan keseruan dan kegembiraan membuat adonan kue hingga mengekspresikan kreatifitas saat mendekorasi icing dan hiasan cokelat diatas kue,” katanya.

Lebih lanjut Roshan menjelaskan bahwa melalui Kitchen Hopping, Almond Tree mengajak pelanggan dan pecinta cakeuntuk merasakan pengalaman tidak terlupakan membuat kue andalan Almond Tree Cakes & Pastries.

"Seluruh peserta kelas Kitchen Hopping berkesempatan untuk merasakan pengalaman menyenangkan saat membuat kue favorit Almond Tree bersama dengan chef terbaik kami. Bagi kami, proses pembuatannya merepresentasikan koleksi kue seru yang membuat setiap momen dalam hidup kita semakin meriah,” katanya.

Chocolate Spike, sebuah signature cake terbaru yang terbuat dari sponge cokelat lembut berpadu dengan Chocolate Ganache yang di dalamnya terdapat Crispy Ball Dark Chocolate. Cake dengan tiga lapis whipped chocolate cake berpadu dengan dark chocolate powder and sheets dan strawberry segar ini berhasil memberikan keseruan bagi para peserta kelas perdana Kitchen Hopping Almond Tree bersama Reza Rahadian.

“Banyak sekali keseruan saat membuat kue ini, terutama saat menaburkan crispy ball dark chocolatedi kue Chocolate Spike kreasi kami. Ini merupakan pengalaman memasak kue yang menyenangkan bersama Almond Tree,” ungkap Reza.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2833 seconds (0.1#10.140)