Demi Lovanto dari Akting Beralih jadi Penyanyi

Rabu, 29 November 2017 - 13:35 WIB
Demi Lovanto dari Akting...
Demi Lovanto dari Akting Beralih jadi Penyanyi
A A A
JAKARTA - Demetria Devonne Lovato lahir pada 20 Agustus 1992, dikenal sebagai penyanyi, penulis lagu, sekaligus aktris. Dia melakukan debut pertamanya sebagai aktris cilik dalam film Barney & Friends pada 2002. Dari situ nama Lovato mulai dikenal orang. Namun, kariernya meledak justru pada 2008 saat dia membintangi film Camp Rock yang tayang di Disney Channel.

Pada kesempatan itu, dia merilis single pertamanya bertajuk This is Me yang berada di nomor sembilan tangga lagu Billboard Hot 100. Popularitas internasional semakin dia genggam ketika ditunjuk sebagai juri pada program X Factor Amerika Serikat tahun 2012.

Lovato lalu banting setir dari bintang televisi ke penyanyi pop. Beberapa lagunya yang meraih kesuksesan besar di antaranya Confident dan Let It Go , plus lagu hit terbarunya, Sorry Not Sorry. La La Land juga menjadi hadiah manis bagi Lovato setelah lagunya menuai respons positif dari para kritikus musik.

Lagu ini dirilis sebagai single kedua album Don’t Forget pada 16 Desember 2008. Lagu ini ditulis Lovato, Joe Jonas, Kevin Jonas, dan Nick Jonas, dan diproduksi Jonas Brothers bersama John Fields untuk album debut studio Lovato, “Don’t Forget”.

La La Land adalah salah satu dari enam lagu di album “Don’t Forge”t yang ditulis Jonas Brothers, yang juga memberikan kontribusi penyanyi latar dan gitar.

Lovato mengatakan bahwa dia menulis lagu tentang menjadi diri sendiri di Hollywood dan tidak membiarkan orang lain mengubahnya.

Lovato lahir dari pasangan Dianna Hartdela Garza dan Patrick Lovato. Dia berdarah campuran Meksiko, Irlandia, Italia, dan Inggris. Sang ibu adalah penyanyi country, jelas sudah dari mana bakat menyanyi Lovato. Dalam sebuah wawancara, dia mengaku banyak mendapat tekanan dari teman sebayanya.

Itu pulalah alasannya mengambil homeschooling agar bisa lebih fokus ke kariernya, juga untuk menghindari perilaku intimidasi. Belum lama dikabarkan penyanyi 25 tahun ini hampir merasa frustrasi lantaran tidak dapat mencapai nada tinggi karena kesehatannya yang tengah terganggu.

Namun, dia bersikeras menyanyikan lagu Stone Cold di acara iHeartRadio untuk album barunya, “Tell Me You Love Me”, suaranya pecah dan tidak sanggup mencapai nada tinggi. Konser tersebut mengudara secara online di iHeartRadio. Lovato saat itu naik ke panggung pukul 07.00 malam.

Dia mengenakan kemeja oranye lengan panjang longgar dan sepatu bot tinggi. Walau begitu, fans loyalnya tetap memberikan semangat dan bertepuk tangan seusai Lovato berhenti bernyanyi.

“Bahkan, ketika aku kehilangan suaraku di panggung, penggemarku tahu bagaimana cara mencegahku turun panggung. Terima kasih, Lovatic, aku mencintaimu,” tulis Lovato dalam cuitan akun twitternya pascakejadian tersebut. (Sri Noviarni)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7539 seconds (0.1#10.140)