EXO Ajak Penggemarnya di Jepang Bergoyang dengan Electric Kiss

Rabu, 06 Desember 2017 - 17:57 WIB
EXO Ajak Penggemarnya...
EXO Ajak Penggemarnya di Jepang Bergoyang dengan Electric Kiss
A A A
TOKYO - Kabar gembira menghampiri para penggemar boy band Korea, EXO di Jepang. Hal tersebut seiring dengan akan segera beredarnya album mereka versi Jepang.

Diberitakan Aceshowbiz, sebelum resmi merilis album baru, mereka terlebih dahulu menggoda para penggemarnya lewat tayangan video pendek berjudul Electric Kiss pada Selasa (5/12/2017). Lagu itu, disebut-sebut sebagai lagu utama dari album versi Jepang mereka berjudul Countdown.

Klip berdurasi 2,5 menit itu dimulai dengan memperlihatkan judul lagu itu dengan latar samar. Adegan kemudian berubah dengan munculnya 8 personel EXO, termasuk Lay yang saat ini sedang meniti aktivitas solo di China, berada di setting yang berbeda. Sementara Suho terlihat terjebak di sebuah akuarium kaca, Chen terlihat berada di sebuah gedung kosong.

Pada akhir video itu, para personel EXO berkumpul di sebuah ruang gelap. Mereka kemudian mulai menari dan bernyanyi sementara memandang ke arah kamera. Visual itu berakhir dengan para personel berpose di sebuah setting misterius dan diiringi dengan tawa Baekhyun.

Album Countdown rencananya akan dirilis pada 24 Januari mendatang. Album ini memiliki sebanyak 10 lagu, dengan rincian empat lagu baru, dan enam sisanya adalah lagu versi Jepang dari lagu-lagu mereka sebelumnya seperti Love Me Right dan Lightsaber. Selain berisi lagu, dalam album itu juga terdapat fitur bonus berupa cuplikan behind the scenes.

Sebelumnya, boyband Korea ini meraih Album of the Year dengan karya terakhir mereka, The War, di Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2017 di Hong Kong. Saat menerima piala, Suho mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua orang yang membantu grup itu meraih penghargaan yang kelima kalinya secara berturut-turut.

“Kami bisa menerima penghargaan besar di MAMA untuk kelima kalinya secara berturut-turut tahun ini. Tapi, saya percaya ini karena kami punya EXO-L (sebutan untuk penggemar EXO) sehingga kami mampu meraih ini. Kami akan menjadi (sebuah grup) yang tidak akan mempermalukan penghargaan ini,” papar Suho saat itu.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6157 seconds (0.1#10.140)