Alessia Cara, Bersinar di Grammy Award 2018

Rabu, 31 Januari 2018 - 12:15 WIB
Alessia Cara, Bersinar...
Alessia Cara, Bersinar di Grammy Award 2018
A A A
SERING bermimpi namanya keluar sebagai pemenang di Grammy Award, bahkan sedari kecil juga sudah menyiapkan pidato kemenangannya. Dia lah Alessia Cara si pendatang baru yang berhasil mencuri perhatian pada malam Grammy Award yang dihelat pada 28 Januari lalu.

Kesuksesan dua buah lagu hits miliknya, mengantarkannya pada kemenangan di ajang penghargaan bergengsi yang ke-60 itu. Cara sukses membuat iri para nominator lainnya setelah menyabet kategori best new artist dengan persaingan yang cukup ketat. Ia berhasil menyingkirkan musisi muda lainnya yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Sebut saja SZA, Lil Uzi Vert, Julia Michaels, termasuk Khalid, yang berkolaborasi dengannya dalam lagu 1-800-273-8255.

Bagi penyanyi dengan genre R&B, soul pop, dan indie pop itu prestasinya tersebut merupakan kemenangan perdananya di ajang berprestise Grammy. "Untuk fansku, yang sudah mendampingi dan mendukungku, kalian hebat. Ini untuk kalian. Karena kalian, aku tidak harus menang Grammy di kamar mandi lagi!" kata Cara dalam pidatonya.

Pada kesempatan itu ia juga mendukung musisi muda lainnya untuk terus berkarya dan berani mencoba. Kemenangan kategori ini meleset dari perkiraan banyak orang. Pasalnya, justru SZA yang diduga akan menyabet penghargaan ini. Mengingat SZA sudah mendapat lima nominasi, termasuk Best R&B Performance dan Best R&B Song.

Namun, di balik kemenangannya, ada suara-suara yang bernada negatif. Ya, kemenangannya mengundang banyak kritik dari para netizen yang menilai Cara sebetulnya bukan pendatang baru sehingga kategori best new artist tidak cocok dialamatkan kepadanya. Penyanyi yang piawai memainkan berbagai instrumen musik seperti gitar, ukulele, hingga piano ini tak tinggal diam. Lewat akun Instagram-nya, Cara menjawab pernyataan para netizen yang mengatakan dirinya tidak pantas menang.

"Untuk menjawab perihal komentar negatif terkait kemenangan saya, saya tidak memiliki kuasa apa pun untuk mengatur kemenangan itu. Saya tidak masuk ke Grammy.com dan memilih nama saya sendiri. Bukan begitu cara kerjanya. Saya juga tidak minta nama saya diajukan. Ada banyak artis lain yang lebih pantas dengan penghargaan itu," tulisnya.

Cara menambahkan dirinya memenangkan sesuatu yang sejak kecil didambakan dan tidak akan meminta maaf untuk itu. "Saya sadar musik saya bukan dirilis kemarin sore, saya sangat sadar akan hal itu, lagu saya cukup populer sejak beberapa tahun ke belakang. Namun, saya mendapatkannya dengan kerja keras, dan saya cukup beruntung mendapatkan kesuksesan itu," sebutnya.

(Baca Juga: Alessia Cara, Diva Pop Baru dari Kanada(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0793 seconds (0.1#10.140)