Billy Davidson Hebohkan Nobar Meet Me After Sunset di Tangerang

Sabtu, 24 Februari 2018 - 12:41 WIB
Billy Davidson Hebohkan...
Billy Davidson Hebohkan Nobar Meet Me After Sunset di Tangerang
A A A
TANGERANG - Acara nonton bareng Meet Me After Sunset di Tangerang City Mall, Kota Tangerang, Banten, Jumat (23/2/2018) seketika berubah menjadi kehebohan. Kehebohan terjadi ketika salah satu pemain utama film buatan MNC Pictures ini, Billy Davidson, muncul untuk ikut nonton bareng.

Para penonton yang tadinya fokus mengikuti jalannya cerita, tiba-tiba ricuh dengan hadirnya Billy di tengah-tengah mereka, menyapa, dan menyalaminya. Dengan ramah, pria yang memerankan tokoh Bagas ini pun meladeni para penonton yang sebagian wanita muda itu untuk berpoto selfie dengannya.

"Saya senang para penonton sangat antusias dengan filmnya. Kita sudah dua minggu ini melakukan promo film," ungkap Billy, di Tangerang, Jumat (23/2/2018).

Selama roadshow promosi film itu, Billy mengaku tiket pertunjukan filmnya selalu laris manis. Dia mengaku sangat senang, melihat besarnya animo masyarakat itu.

"Capeknya selama promosi dan syuting terbayar sudah. Di beberapa studio itu banyak banget yg sold out di kayak di Jogja, Solo, dan Cirebon," sambungnya.

Billy mengaku, filmnya itu bisa ditonton untuk semua usia, dan memiliki banyak pelajaran berharga yang bisa dipetik, utamanya dalam menghargai sesama.

"Siapapun bisa menikmati film ini. Meski mengambil genre romantis, tetapi film ini tidak mengumbar hawa nafsu," papar aktor berusia 26 tahun tersebut.

Dia berharap, perfilman Indonesia tetap tumbuh positif dan terus mendapat dukungan dari masyarakat luas, sehingga bisa bertahan dari gempuran film barat.

Meet Me After Sunset mengisahkan tentang perempuan bernama Gadis (Agatha Chelsea) yang hanya akan keluar rumah pada malam hari saja. Kondisi yang menyimpan misteri itu membuat penasaran orang-orang di sekitarnya. Meskipun mengundang rasa penasaran, namun tidak ada satu pun orang-orang di sekitarnya yang mampu memecahkannya. Misteri Gadis baru terpecahkan ketika datang seorang laki-laki dari Jakarta bernama Vino.

Selain dibintangi Agatha Chelsea dan Billy Davidson, Maxime Bouttier juga muncul sebagai salah satu bintang utama. Dia berperan sebagai Vino. Sementara itu, sejumlah artis senior, seperti Iszur Muchtar, Febi Febiola, dan Marini Soerjosoemarno juga ikut ambil bagian dalam film ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4043 seconds (0.1#10.140)