4 Langkah Merias Mata Agar Lebih Terlihat Muda

Selasa, 10 Juli 2018 - 13:30 WIB
4 Langkah Merias Mata...
4 Langkah Merias Mata Agar Lebih Terlihat Muda
A A A
JAKARTA - Makeup merupakan elemen penting untuk menyempurnakan penampilan wanita. Makeup juga dapat menyamarkan atau menutupi kekurangan pada wajah, termasuk tanda-tanda penuaan pada area mata.

Tampilan Anda pun akan semakin sempurna dan terlihat lebih muda dengan teknik pengaplikasian makeup yang tepat. Berikut 4 langkah tampil lebih muda dengan merias area mata seperti dilansir dari Times of India.

1. Aplikasikan primer
Primer akan menyamarkan tanda-tanda penuaan pada area mata seperti kerutan, kantung mata dan lingkaran hitam. Aplikasikan primer pada bagian kelopak mata untuk memberi efek tampilan yang lebih halus dan membuat makeup tahan lama.

2. Bentuk alis
Isi alis menggunakan warna eyebrow powder yang lebih terang. Selanjutnya, sempurnakan alis dengan pensil alis. Untuk bentuk alis, Anda bisa menyesuaikannya dengan bentuk wajah.

3. Aplikasikan eyeshadow nuansa matte dan jepit bulu mata
Hindari eyeshadow nuansa shimmery yang dapat menonjolkan bagian kerutan mata dan beralihlah dengan eyeshadow nuansa matte. Selanjutnya, lentikkan bulu mata dengan alat penjepit bulu mata dan aplikasikan maskara pada bagian bulu mata atas.

4. Aplikasikan concealer dan eyeliner warna putih
Tutupi kantung mata dan lingkaran hitam pada area mata dengan mengaplikasikan concealer. Selanjutnya, sempurnakan penampilan Anda dengan mengaplikasikan eyeliner berwarna putih atau nuansa nude yang akan membuat mata lebih besar dan terang sehingga mata terlihat lebih muda.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1013 seconds (0.1#10.140)