Diet & Olahraga ala Model Victoria’s Secret

Rabu, 14 November 2018 - 17:50 WIB
Diet & Olahraga ala Model Victoria’s Secret
Diet & Olahraga ala Model Victoria’s Secret
A A A
VICTORIA’S Secret Fashion Show 2018 telah diselenggarakan pada 8 November lalu. Selain menghadirkan sejumlah koleksi lingerie terbaru, para model yang dijuluki angel atau bidadari itu membagikan tips diet dan olahraga yang patut ditiru.

Pada peragaan tahun ini, model ternama seperti Gigi Hadid, Bella Hadid, dan Kendall Jenner menjadi bidadari pada panggung yang digelar di New York. Ini menjadi tahun kedua bagi ketiga model papan atas tersebut. Peragaan tersebut pun dimeriahkan para musisi ternama, seperti Shawn Mendes, The Chainsmokers, Rita Ora, dan Halsey.

Agar para model tampil maksimal, ahli gizi yang menjadi langganan bidadari Victoria’s Secret, Dr Charles Passler, menciptakan Victoria’s Secret Angel Diet. Passler telah menjadi konsultan gizi untuk model seperti Bella Hadid, Adriana Lima, dan Amber Valletta.

“Untuk masingmasing model, saya menggunakan program detoks yang sama, yang bertujuan meningkatkan metabolisme dan mengurangi lemak di tubuh,” ujar Passler, dilansir dailymail.co.uk. Passler menerangkan, detoks mengharuskan seseorang tidur antara 7-9 jam setiap malam. Detoks ini juga dilakukan dengan meminum 2-4 liter air setiap hari. “Para model juga harus menghindari gula, makanan olahan, dan alkohol. Dalam 3-5 hari sebelum pertunjukan, para model harus menghindari karbohidrat,” ungkap Passler.

Passler juga menyarankan untuk bermeditasi dan melakukan kegiatan santai lainnya untuk menjaga hormon stres. Menurutnya, hormon stres memengaruhi bagaimana tubuh memecah lemak. “Makanan yang saya sarankan untuk dikonsumsi di antaranya daging, ikan, kerang, unggas, telur, bubuk protein, kacang, alpukat, minyak zaitun, biji chia, ubi jalar, beras, labu musim dingin, quinoa, dan buah-buahan,” sebut Passler.

Untuk memperoleh bentuk badan ideal sebelum peragaan busana, Bella Hadid mengonsumsi lebih banyak protein. Hal ini untuk memenuhi asupan selama latihan. Dia juga tidak lupa mengonsumsi cukup air agar tubuhnya selalu terhidrasi.
“Saya ingin tetap memastikan diet saya baik dan saya tetap terhidrasi dan hal-hal lain. Itu pada dasarnya yang saya lakukan,” ujar Bella.

Berbeda dengan Bella, Adriana Lima menghindari makan makanan padat. Dia hanya mengonsumsi protein shakeyang mengandung telur bubuk. Sekitar 12 jam sebelum pertunjukan, model yang baru saja pensiun dari Victoria’s Secret ini tidak minum air putih sama sekali. “Tidak ada cairan sama sekali sehingga saya mengering, kadangkadang saya bisa kehilangan hingga 8 pon hanya dari itu,” kata Lima.

Untuk makanan, para model hanya mengonsumsi makanan sehat. Karlie Kloss, misalnya, mengonsumsi protein shake, telur dadar, atau bubur putih. Untuk camilan, dia hanya mengunyah buah segar dengan yoghurt. Sementara Lily Aldridge lebih suka memasak ayam panggang sendiri.

Menurutnya, dengan memasak sendiri, seseorang tahu betul kualitas makanan yang dikonsumsi. Sementara itu, pelatih kebugaran Joe Holder menjelaskan mengenai olahraga yang para model lakukan sebelum pertunjukan. Holder mengatakan, banyak orang berspekulasi para model melakukan diet sangat ketat untuk tampil maksimal saat pertunjukan. Padahal, para model berlatih di gymdengan sangat keras.

“Mereka sangat mirip atlet. Tubuh mereka adalah bagian terintegrasi dari pekerjaan mereka,” ujar Holder. Saat melatih para model, Holder benar-benar fokus pada bidang tertentu, seperti paha belakang, glutes, rantai posterior. Dia memastikan tubuh model bergerak sebagai unit terpadu. Dua bulan sebelum pertunjukan, Holder mencampur beberapa latihan sekaligus, yakni pilates, tinju, dan angkat beban.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7004 seconds (0.1#10.140)
pixels