Sehari, Rio Dewanto Minum 7 Cangkir Kopi
A
A
A
JAKARTA - Meminum kopi terlalu berlebihan bisa memperburuk kesehatan tubuh, namun Rio Dewanto mempunyai cara khusus agar kopi tidak mengganggu kesehatannya. Aktor yang bermain di film Filosofi Kopi ini memang pencinta kopi.
Dalam sehari, Rio mengaku bisa meminum 7 cangkir kopi. Sadar bahwa kebiasaannya ini bisa menimbulkan gangguan kesehatan, suami Atiqah Hasiholan menyeimbangkan kebiasaannya meminum kopi itu dengan asupan karbohidrat.
"Ketika konsumsi kita secara berlebihan, memang berbahaya. Makanya, kita harus pinter-pinter mengimbangi karbohidratnya. Itu tidak membuat makanan bermasalah," ujar Rio.
Setiap hari, Rio biasa minum kopi saat makan pagi, makan siang, menjelang sore dan malam hari. "Sehari sampai 5-7 kali. Minum dipagi hari, makan siang minum lagi, abis makan siang minum lagi, sore minum lagi, malem kadang-kadang minum kalau ada kerjaan," papar dia.
Aktor berusia 27 tahun ini sangat menyukai kopi Arabica yang berasal dari Flores, lantaran tingkat keasaman kopi tersebut tidak terlalu tinggi. "Arabica dari Flores yang saya suka. Secara rasanya ada fruity dikit dan tingkat keasamannya dikit,” ucap dia.
Dalam sehari, Rio mengaku bisa meminum 7 cangkir kopi. Sadar bahwa kebiasaannya ini bisa menimbulkan gangguan kesehatan, suami Atiqah Hasiholan menyeimbangkan kebiasaannya meminum kopi itu dengan asupan karbohidrat.
"Ketika konsumsi kita secara berlebihan, memang berbahaya. Makanya, kita harus pinter-pinter mengimbangi karbohidratnya. Itu tidak membuat makanan bermasalah," ujar Rio.
Setiap hari, Rio biasa minum kopi saat makan pagi, makan siang, menjelang sore dan malam hari. "Sehari sampai 5-7 kali. Minum dipagi hari, makan siang minum lagi, abis makan siang minum lagi, sore minum lagi, malem kadang-kadang minum kalau ada kerjaan," papar dia.
Aktor berusia 27 tahun ini sangat menyukai kopi Arabica yang berasal dari Flores, lantaran tingkat keasaman kopi tersebut tidak terlalu tinggi. "Arabica dari Flores yang saya suka. Secara rasanya ada fruity dikit dan tingkat keasamannya dikit,” ucap dia.
(alv)