Audisi KDI 2015 Sudah Dimulai

Selasa, 20 Januari 2015 - 12:20 WIB
Audisi KDI 2015 Sudah...
Audisi KDI 2015 Sudah Dimulai
A A A
KONTESDangdut Indonesia (KDI) 2015 mulai menghentak para penggemar dangdut. Audisi perdana digelar pada 17 Januari 2015. Sukabumi terpilih sebagai kota pertama yang didatangi tim MNCTV .

Audisi digelar di Radio El Mitra di kawasan Selabintana, Sukabumi, Jawa Barat. Sejak pagi lebih dari 250 orang antre hendak mendaftarkan diri untuk ikut audisi KDI 2015 ini. Syarat pendaftaran KDI 2015 jauh lebih mudah dibandingkan KDI sebelumnya. Siapa pun yang memiliki bakat menyanyi dangdut dan berusia di atas 17 tahun bisa mengikuti ajang ini.

Tidak adanya pembatasan status dan usia maksimal, tak ayal menambah animo masyarakat. Bahkan, ada peserta berusia 47 tahun yang semangat mengikuti audisi. Sebagian dari peserta audisi mengaku sudah pernah mengikuti audisi KDI pada tahun-tahun sebelumnya tetapi gagal. Sebagian lain juga bercerita pernah mengikuti audisi program dangdut lainnya di MNCTV, yakni DMD Show tetapi gagal juga. Nyatanya kesempatan ini pun tak dilewatkan.

Mereka pantang menyerah dan semangat untuk unjuk gigi kembali. Tatang KDI 2 dan Denias 2014 menyempatkan hadir di audisi untuk menyapa sekaligus memberikan motivasi kepada para peserta audisi. Kesuksesan bintang-bintang KDI sebelumnya pun turut menginspirasi mereka untuk bisa mengubah hidupnya menjadi lebih baik.

Peserta diaudisi menyanyikan lagu dalam dua tahap, yakni dengan dan tanpa iringan musik. Untuk peserta dari Sukabumi, kebanyakan memilih lagu-lagu Rita Sugiarto dan Rhoma Irama sebagai andalannya. Adapun di Bandung, pada Sabtu lalu, 17 Januari 2015, audisi digelar di Radio Cosmo , Bandung. Ikuti ajang KDI 2015 yang dipastikan berbeda, unik, dan berkualitas. KDI 2015, Jadilah Bintang.

Iman
(bhr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7512 seconds (0.1#10.140)