4 Buah Penurun Gula Darah, Penderita Diabetes Wajib Tahu!

Rabu, 01 Maret 2023 - 09:09 WIB

2. Alpukat

Buah satu ini menawarkan begitu banyak manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Selain kandungan lemak baik, alpukat terbukti mampu menurunkan kadar gula darah dan melindungi seseorang dari perkembangan sindrom metabolik yang merupakan sekelompok kondisi, termasuk tekanan darah tinggi dan gula darah tinggi.



3. Jeruk

Buah citrus seperti jeruk dan grapefruit terbukti dapat membantu menurunkan kadar gula darah. Jeruk itu buah dengan glikemik rendah, yang artinya tidak memengaruhi gula darah.

Buah jeruk dan grapefruit kaya akan serat serta mengandung senyawa naringenin, polifenol yang memiliki sifat antidiabetes yang kuat. Mengonsumsi jeruk utuh dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin, mengurangi HbA1c, dan melindungi tubuh dari perkembangan diabetes.

4. Apel

Apel mengandung serat larut, quercetin, asam klorogenat, dan asam galat yang semuanya itu dapat membantu mengurangi gula darah dan melindungi Anda dari diabetes.

Satu studi dengan data lebih dari 187 ribu orang membuktikan bahwa mengonsumsi apel, blueberry, dan anggur dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2 yang lebih rendah.

Penelitian lain menunjukkan bahwa makan apel 30 menit sebelum 'makan berat' secara signifikan mengurangi gula darah setelah makan nasi, dibandingkan tidak makan apel sebelumnya.

Itu dia empat buah penurun gula darah yang sangat cocok dikonsumsi penderita diabetes. Konsultasi kembali pada dokter pribadi Anda untuk menentukan menu diet yang lebih ideal untuk kondisi Anda.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More