4 Manfaat Berendam di Air Es, Meringankan Nyeri Otot hingga Atasi Insomnia
Minggu, 20 Agustus 2023 - 22:05 WIB
JAKARTA – Banyak artis yang mencoba tantangan berendam di air es. Salah satunya Fanny Ghassani dan ternyata berendam di air es memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Fanny terlihat berendam di dalam air dingin dan tentu ini bukan sesuatu hal yang mudah dilakukan.
“Sesekali dalam hidup selalu lakuin hal yang belum pernah dilakuin. Supaya kita tau gimana rasanya. Kyak ice bath ini udah beberapa tahun terakhir terkenal banget. Tapi baru kemarin berani coba. Ternyata bisa juga,” tulis Fanny di Instagram, Minggu (20/8/2023).
Mengutip Healthline, ternyata ada beberapa manfaat berendam dalam air es. berikut ulasannya:
“Mandi es sebelum balapan panjang dalam kondisi di mana ada peningkatan suhu atau kelembaban dapat menurunkan suhu tubuh inti beberapa derajat yang dapat mengarah pada peningkatan kinerja," jelas Gardner.
Walau demikian, perlu diketahui bahwa mandi es bisa juga menjadi berbahaya jika dilakukan secara berlebihan. Untuk itu, disarankan mandi es selama 10-15 menit dengan suhu air 10-15 derajat celcius.
Fanny terlihat berendam di dalam air dingin dan tentu ini bukan sesuatu hal yang mudah dilakukan.
“Sesekali dalam hidup selalu lakuin hal yang belum pernah dilakuin. Supaya kita tau gimana rasanya. Kyak ice bath ini udah beberapa tahun terakhir terkenal banget. Tapi baru kemarin berani coba. Ternyata bisa juga,” tulis Fanny di Instagram, Minggu (20/8/2023).
Mengutip Healthline, ternyata ada beberapa manfaat berendam dalam air es. berikut ulasannya:
1. Membantu atasi insomnia
Beberapa orang memiliki kesulitan tidur atau insomnia. Salah satu mengatasi masalah tidur ini adalah dengan berendam di dalam air es. Sebab, berendam dalam air es mampu membantu sistem saraf pusat agar tubuh bisa mudah tertidur di malam hari. Dengan begitu, tubuh akan terasa lebih sehat dan bugar sehingga tidak mudah merasa lelah.2. Mengatasi peradangan
Menurunkan suhu tubuh lokal setelah berolahraga dengan berendam di dalam air es dapat membantu membatasi respons peradangan, mengurangi jumlah peradangan, dan membantu pulih lebih cepat.3. Meringankan nyeri otot
Dr.A Brion Gardner, seorang ahli bedah ortopedi dengan The Centers for Advanced Orthopaedics menyebut manfaat terbesar dari mandi es, yakni melegakan otot yang terasa nyeri dan terbakar.4. Membuat tubuh lebih produktif
Mandi es sebelum melakukan aktivitas atau olahraga bisa membantu tubuh menjadi produktif dan mudah untuk bergerak. Sebab, hal ini dapat meringankan suhu tubuh.“Mandi es sebelum balapan panjang dalam kondisi di mana ada peningkatan suhu atau kelembaban dapat menurunkan suhu tubuh inti beberapa derajat yang dapat mengarah pada peningkatan kinerja," jelas Gardner.
Walau demikian, perlu diketahui bahwa mandi es bisa juga menjadi berbahaya jika dilakukan secara berlebihan. Untuk itu, disarankan mandi es selama 10-15 menit dengan suhu air 10-15 derajat celcius.
(tdy)
Lihat Juga :
tulis komentar anda