Benarkah Stroke Jadi Penyebab Jatuh di Kamar Mandi? Begini Penjelasan Ahli

Kamis, 21 September 2023 - 11:01 WIB
Banyak orang menilai bahwa jatuh di kamar mandi sering kali dikaitan dengan penyakit stroke. Benarkah demikian? Foto/ gulfnews.
JAKARTA - Jatuh di kamar mandi sering kali dikaitan dengan penyakit stroke . Padahal, tidak melulu demikian. Ada banyak factor saat seseorang jatuh di kamar mandi.

Rizal Do, Healthy Lifestyle Educator menjelaskan jatuh di kamar mandi atau di luar kamar mandi itu merupakan hal yang tidak jauh berbeda.

“Sama halnya dg jatuh di tempat lain, risiko jatuh di kamar mandi ya sebenarnya sama saja,” kata Rizal Do dikutip dari akun Twitter @afrkml pada Kamis (21/9/2023).



Namun, hal yang membedakan saat seseorang terjatuh dan mengalami cedera serius, jatuhnya tidak bisa jadi penyebab langsung stroke, jika later on ternyata didiagnosis terkena stroke .



Dijelaskan Rizal, Hipertensi lah yang justru menjadi faktor risiko terbesar terjadinya stroke. Namun masalahnya, sebagian besar masyarakat kurang terdiagnosis dan masih banyak dari penderita justru tidak merasakan gejala.

“Akibatnya, ketika terjatuh di kamar mandi, hipertensi memperparah kondisi,” ucap Rizal.

Penyebab lain dalam situasi saat korban jatuh di kamar mandi, yaitu pada bagian kepala bisa saja terbentur benda keras sehingga terjadi trauma kepala.

Apabila hal itu terjadi, perdarahan intrakranial (dalam otak) bisa saja terjadi dan membuat peningkatan tekanan di dalam tengkorak sehingga memengaruhi fungsi otak.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More