Piyu Jalani Transplantasi Rambut Kedua di Bagian Crown Kepala

Rabu, 06 Desember 2023 - 06:30 WIB
Dokter Farmanina, Mbio (AAM), dokter ahli transplantasi rambut dari Farmanina mengatakan, kasus kebotakan kepala yang dialami Piyu agak unik. Hal tersebut terkait dengan keberadaan area donor rambut bagian belakang kepala lelaki kelahiran Surabaya itu.

“Pada kasus Piyu ini agak unik ya. Daerah donornya kurang bagus. Jadi daerah donor harus di-treatment dulu dengan PRP. Lalu kita baru bisa tindakan lagi setelah satu tahun, setelah daerah donornya bisa kita ambil lagi. Kita bisa saja sekali kerjakan, tapi kalau misal daerah donornya tidak baik dan kita memang tidak ada waktu lagi untuk memperbaiki daerah donornya, maka kita kerjakan dua kali biasanya,” jelas dr. Farmanina.

Secara medis, tambah dr. Farmanina, pengerjaaan transplantasi rambut pertama dan kedua kepada Piyu tidak ada yang berbeda. Karena itu, ia berharap dalam waktu yang tidak terlalu lama, persoalan kebotakan di kepala bagian crown sang musisi sudah bisa teratasi.

“Kalau dari medisnya, pengerjaannya sama. Seperti biasa, ambil rambutnya dulu dari daerah donor. Kemudian istirahat satu jam, baru tanam. Semua sama. Hair transplant-nya semua sama. Kemudian besok buka perban, hari ketiganya cuci rambut, hari ke-14 kontrol lagi untuk melihat keadaan kerak-kerak rambutnya. Habis itu tiap bulan lakukan PRP. Semuanya sama,” beber dr. Farmanina.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More