10 Rekomendasi Kafe Hidden Gem di Bandung, Nomor 2 Mirip Studio Ghibli
Rabu, 18 September 2024 - 17:42 WIB
8. Jati Kopi
Jati Kopi terkenal akan kuliner khas Indonesia. Adapun menu yang ditawarkan meliputi aneka bubur, nasi bakar hingga nasi pincuk. Kafe ini juga memiliki banyak spot Instagramable yang cocok untuk dijadikan tempat foto.
Lokasi: Jalan Talaga Bodas No. 44, Lengkong, Bandung.
9. Warkop Modjok
Warkop Modjok menawarkan suasana syahdu dan terdiri dari dua lantai bernuansa eksotis. Tempat ini didominasi oleh warna pastel yang menggemaskan. Sementara itu, menu yang ditawarkan terdiri dari nasi dori, sop buntut, hingga bistik sapi.
Lokasi: Jalan Sersan Bajuri No.111, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.
10. Hidden Home
Terakhir ada Hidden Home. Ini menjadi kafe tersembunyi yang wajib dikunjungi lantaran lokasinya jauh dari keramaian Kota Bandung. Selain itu, nuansanya sangat asri dan indah.
Hidden Home memiliki bangunan dua lantai berwarna kuning yang sekitarnya dikelilingi pepohonan. Meski tampak sederhana, tetapi menu yang ditawarkan sangat beragam dan nikmat.
Lokasi: Jalan Cigadung Raya Barat No.2, Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kabupaten Bandung.
tulis komentar anda