Ciputra Hospital Surabaya Sukses Lakukan Operasi Tumor Hipofisis dengan Teknik Endoskopi Minimal Invasif

Sabtu, 28 September 2024 - 23:03 WIB
Ciputra Hospital Surabaya kembali menyelenggarakan operasi live surgery penanganan tumor hipofisis menggunakan metode Endoskopi Minimal Invasif. Foto/MPI/Lukman Hakim
SURABAYA - Ciputra Hospital Surabaya kembali menyelenggarakan operasi live surgery penanganan tumor hipofisis menggunakan metode Endoskopi Minimal Invasif.

Tumor hipofisis adalah jenis tumor yang tumbuh di kelenjar hipofisis, yang terletak di bagian dasar otak dan berperan penting dalam mengontrol fungsi berbagai kelenjar dalam tubuh.

Dokter spesialis bedah saraf di Ciputra Hospital Surabaya yang memimpin tim operasi, dr Agus Chairul Anab, Sp.BS mengatakan, penanganan konvensional untuk tumor ini sering melibatkan operasi besar yang dapat berisiko tinggi serta membutuhkan waktu pemulihan yang lama.





“Siapa pun akan khawatir membayangkan operasi konvensional terutama di kepala,” katanya, Sabtu (28/9/2024).

Namun, kata dia, melalui teknik Endoskopi Minimal Invasif, pembedahan dapat dilakukan dengan sayatan kecil (key hole), mengurangi risiko komplikasi, mempercepat proses pemulihan pasien, dan menghasilkan hasil klinis yang lebih baik.

Teknik Endoskopi Minimal Invasif memungkinkan tim medis mengakses tumor melalui lubang kecil (Key hole), sering kali berukuran kurang dari 1-2 cm. Teknologi ini dapat meminimalisir trauma pada jaringan sekitar otak, mengurangi rasa pasca operasi, dan mempercepat waktu pemulihan pasien.

Selain itu, penggunaan teknologi endoskopi canggih juga memungkinkan visualisasi yang lebih baik sehingga presisi operasi lebih tinggi.

“Operasi berlangsung sukses. Pasien kondisi baik dan stabil,” imbuhnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More