Pulau Kucing di Jepang Diprediksi Punah dalam Beberapa Tahun Mendatang

Minggu, 29 September 2024 - 20:00 WIB
Pulau Kucing di Jepang menghadapi ancaman serius. Para ahli memprediksi bahwa dalam beberapa tahun mendatang, kucing-kucing pulau ini akan punah. Foto/Getty Images
TOKYO - Pulau Kucing di Jepang menghadapi ancaman serius. Populasi kucing yang menghuni pulau tersebut dilaporkan terus menurun drastis, dan para ahli memprediksi bahwa dalam beberapa tahun mendatang, kucing-kucing yang menjadi daya tarik utama pulau ini akan punah.

Salah satu Pulau Kucing yang paling terkenal di Jepang adalah Aoshima, terletak 30 menit perjalanan feri dari pantai Kota Ozu di Prefektur Ehime Jepang. Baru-baru ini tempat tersebut menjadi pemberitaan dengan mengumumkan bahwa semua kucingnya akan punah dalam beberapa tahun ke depan.

Sorotan ini muncul enam tahun setelah pulau itu mulai melakukan sterilisasi terhadap hewan-hewan berdasarkan rekomendasi Masyarakat Perlindungan Kucing Aoshima, yang menilai bahwa populasi kucing yang berjumlah 130 ekor terlalu besar untuk dirawat oleh 13 penduduk pulau itu. Terutama mengingat usia rata-rata populasi manusia adalah 75 tahun.

Mama kucing yang tinggal di Aoshima adalah salah satu penghuni yang merawat banyak hewan, dan bahkan membersihkan kotoran mereka dari jalanan di seluruh pulau seluas 0,49 kilometer persegi itu setiap hari sehingga tempat itu tampak bersih dan rapi bagi wisatawan.





Foto/Getty Images





Foto/Getty Images
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More