Pentingnya Penanganan Stroke Cepat, Jangan Lewati Golden Periode agar Pulih Lebih Baik

Jum'at, 11 Oktober 2024 - 11:40 WIB
Gejala stroke yang umum dikenal dengan "BE FAST" yaitu Balance (gangguan keseimbangan), Eyes (gangguan penglihatan mendadak), Face (salah satu sisi wajah menjadi tidak simetris), Arm (kelemahan pada lengan), dan Speech (gangguan bicara/cadel), dan Time (segera menuju ke rumah sakit jika ada gejala tersebut). Kesadaran akan gejala ini merupakan hal yang sangat penting dalam mendeteksi stroke sejak dini dan mendapatkan penanganan yang cepat dan tepat.

Selain penanganan darurat, langkah pencegahan juga sangat penting. Dokter Peter menjelaskan tentang primary dan secondary prevention.

Primary prevention merupakan kiat yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya stroke, meliputi pengelolaan gaya hidup sehat, seperti tidak merokok, menjaga pola makan, berolahraga, dan memantau tekanan darah serta kadar gula darah. Sementara secondary prevention merupakan langkah-langkah pencegahan timbulnya stroke berulang, yang meliputi penanganan faktor-faktor risiko stroke yang optimal.

Siloam Hospitals TB Simatupang berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dan cepat dalam melayani pasien stroke. Salah satu buktinya adalah lengkapnya fasilitas penunjang yang meliputi CT Scan beserta CT Angio, MRI beserta MRA, Carotis doppler, Transcranial doppler, Cath lab, Transthoracal & Transesophageal Echocardiography, Holter, serta dibentuknya tim khusus penanganan stroke dan semua fasilitas yang memadai bertujuan untuk memberikan pasien penanganan yang lebih cepat dan penyembuhan yang optimal.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More